Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aktor Dwi Sasono Diciduk Gara-gara Narkoba, Sebelumnya Doyan Liburan Keluarga Naik Xpander

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 1 Juni 2020 | 12:45 WIB
Dwi Sasono besera istri dan anaknya di acara Xpander Tons of Real Happiness
Tribunnews.com/Brian
Dwi Sasono besera istri dan anaknya di acara Xpander Tons of Real Happiness

Otomania.com - Artis Dwi Sasono ditangkap atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba oleh jajaran Satresnarkoba Polres Jakarta Selatan.

Kabar tersebut dibenarkan oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Vivick Tjangkung, Senin (1/6/2020).

"Iya benar ( Dwi Sasono ditangkap)," kata Vivick dalam keterangannya kepada wartawan.

Dwi ditangkap di kediamannya di Pondok Labu, Jakarta Selatan, Selasa (26/5/2020).

Baca Juga: Viral Anggota TNI Pindahkan Orgil yang Tidur di Tengah Jalan, Dibujuk Pakai Rokok, Sempat Ambilkan Baju Juga

Penangkapan Dwi berawal dari informasi masyarakat terkait pengedaran narkoba yang dilakukan tersangka C.

Saat ditangkap, Dwi diketahui baru menerima ganja dari tersangka C.

Dwi Sasono Ungkap Gunakan Narkoba untuk ISi Kekosongan di Tengah Pandemi Covid-19
instagram.com/dwisasono
Dwi Sasono Ungkap Gunakan Narkoba untuk ISi Kekosongan di Tengah Pandemi Covid-19

Polisi menangkap Dwi Sasono setelah dia menerima paket ganja dari seorang pengedar berinisial C yang kini diburu aparat.

Polisi juga menggeledah rumah Dwi Sasono dan ditemukan 16 gram ganja yang disembunyikan di atas lemari.

Baca Juga: Waspada Beli Mobil Bekas yang Airbag-nya Sudah Meledak, Ini Cara Memeriksanya

Usai ditangkap polisi, Dwi mengakui dirinya ketergantungan ganja.

Dia pun mengaku salah dan berniat untuk sembuh agar bisa kembali berkumpul bersama istri dan anak-anaknya.

"Saya memang betul pemakai, saya memang ketergantungan, saya salah," kata Dwi kepada wartawan.

Dwi Sasono saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin 01/06/2020
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Dwi Sasono saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin 01/06/2020

Meskipun demikian, suami penyanyi Widi Mulia itu menegaskan dirinya tidak terlibat pengedaran narkoba.

Baca Juga: Kayaknya Nyuci Sudah Bersih, Kok Masih Baret Halus? Mungkin Cara Mengelapnya yang Salah

Dia menyebut dirinya sebagai korban penyalahgunaan narkoba.

Saat ini, polisi telah menetapkan Dwi Sasono sebagai tersangka.

Atas perbuatannya, suami artis Widi Mulia itu kini ditahan di Rutan Polres Jakarta Selatan.

Dia dijerat Pasal 114 Ayat 1 subsider Pasal 111 Ayat 1 Undang-Undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman penjara minimal 5 tahun dan maksimal 20 tahun.

Baca Juga: Bikin Puyeng, Kawasaki Kasih Diskon Besar Untuk Versys-X 250, Ini Alamat Dilernya

Sebelum ditangkap, aktor ganteng ini dikenal punya hobi traveling bersama keluarganya dengan menggunakan kendaraan roda empat.

Bahkan ia sempat mengaku kalau meninggalkan mobil Eropa gara-gara kenyamanan dari LMPV buatan Mitsubishi, yakni Xpander.

"Terus terang ini mobil (buatan) Jepang pertama saya. Karena tadinya nggak mau pakai mobil Jepang, karena butuh nyaman dan aman. Tapi ternyata saya salah, pas coba Xpander saya bisa dapet kenyamanan itu," ujar Dwi Sasono saat diwawancara media, Jum'at (27/7/2018).

Menurutnya mobil dengan harga terjangkau tersebut memiliki banyak kelebihan, dengan desain elegan dan interior yang mewah menjadikan Xpander memiliki kelas yang lebih tinggi dari Low-MPV.

Baca Juga: Susahnya Cara Bikin Cover Bodi Berbahan Carbon Fiber, Pantes Aja Mahal

"Saya dari jadi penumpang sampai menyetir jauh tuh nggak terasa lelah. Kemarin paling jauh nyetir ke Tangerang rumah neneknya Widi. Disana jalanannya rusak tapi masih nyaman suspensinya," ujarnya.

Dwi Sasono lahir di Surabaya pada 30 Maret 1980. Dia kemudian menikah dengan Widi Mulia pada 2007. Dwi Sasono dikenal sebagai artis layar lebar.

Sejumlah film telah dibintanginya di antaranya Dua Garis Biru, 5 Cowok Jagoan, Mendadak Dangdut, dan Mengejar Mas-Mas.

Tahun 2020, Dwi pun berkesempatan untuk kali pertama beradu akting dengan sang istri, Widi Mulia, dalam film drama musikal Buku Harianku.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa