GridOto.com - Serat karbon atau carbon fiber awalnya digunakan pada kancah balap karena kekuatan dan bobotnya yang ringan.
Namun semakin ke sini, makin banyak penggemar otomotif yang menggunakannya untuk motor atau mobil harian.
Baik sebagai bahan untuk bodi utama, ataupun sekedar cover atau pelapis bodi guna mendongkrak penampilan.
Tapi kalian tahu enggak sih ternyata pembuatan bodi motor yang berbahan carbon fiber itu ternyata cukup susah.
Baca Juga: Sangat Menggoda, Yamaha Tricker 250 Masih Dijual, Pakai Mesin Scorpio?
"Yang paling susah itu kalau bikin cover body motor karbon fiber," buka Elang selaku pemilik Panda Po, bengkel spesialis bikin body karbon dan repaint motor.
Pertama-tama Elang harus membuat cetakan atau biasa disebut sebagai mal-malan.
"Di atas cetakan itu baru diberi lembaran karbon fiber," jelas pria yang akrab disapa Jangkung ini.
Banyak lembaran karbon fiber ini tergantung dari kebutuhan body motor.
Baca Juga: CVT di Mesin Matik Cukup Manja, Salah Perlakuan Bisa Bikin Kantong Mendadak Bolong
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR