Singaraja, Otomania - Demi komitmennya mengembangkan dunia pendidikan di Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama dengan PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) kembali serahkan bantuan ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Setelah sukses gelar kick off di SMK 8 Bandung, "Suzuki Peduli Pendidikan" kali ini mendatangi Bali dan Lombok.
Tidak kurang dari lima sekolah, mendapat kiriman bantuan tersebut, tiga SMK ada di Bali dan dua di Lombok. Penyerahan secara simbolik oleh pihak Suzuki dilakukan di SMKN 3, Singaraja, yang dihadiri juga oleh Bupati Buleleng, Agus Suradnyana.
"Program CSR yang kami jalankan saat ini, kami harap dapat memberikan kontribusi positif dan tepat sasaran. Kami akan terus menggali program yang benar-benar sesuai dan dibutuhkan bagi kesejahteraan masyarakat Indonesia," ujar Davy J Tuilan, 4W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales, Rabu (24/2/2016).
Putu Agus Suradnyana, Bupati Buleleng, mengapresiasi program dukungan Suzuki terhadap dunia pendidikan. " Kami sangat menghargai program ini, semoga kontribusi yang dilakukan badan usaha ini dapt turut serta memajukan masyarakat Indonesia, terutama melalui bidang pendidikan," ujar Putu.
Materi donasi yang diberikan tidak hanya berupa unit mobil, mesin mobil, tapi juga unit outboard motor (OBM) dan mesin OBM. OBM sendiri merupakan mesin penggerak yang ditempelkan pada perahu, untuk digunakan nelayan maupun pebisnis perahu untuk objek wisata.
Berikut lima sekolah dan unit donasi yang diterima.
1. SMKN 3 Singaraja : 1 unit mobil APV Blind Van dan dua buku training
2. SMKN 3 Bangli : 1 mesin mobil
3. SMKN 1 Penida : 1 unit OBM DF 2,5 S/4 Tak dan 1 mesin OBM Short Engine DF 115
4. SMKN 1 Sakra Lombok : 1 mesin mobil dan 2 buku training
5. SMKN 1 Lingsar Lombok : 1 mesni mobil dan 2 buku training
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR