Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bayar Tol Bisa Secepat Kilat Tanpa Berhenti, Alternatif Pakai Fitur Kekinian

Indra Aditya - Rabu, 6 November 2019 | 13:50 WIB
Ilustrasi membayar tol
istock
Ilustrasi membayar tol

Baca Juga: Lewat Jalan Tol Ini, Bekasi-Tanjung Priok Bisa Dipangkas jadi 2 Jam

"Apakah QR Code mungkin untuk diaplikasikan? Tentu saja mungkin, semuanya kembali lagi pada teknologi apa nantinya yang disetujui akan digunakan oleh Pemerintah. Ini yang masih kami tunggu terkait dengan regulasinya," ungkap Faiza.

QR Code Gunakan Aplikasi Tersendiri
Dengan metode pembayaran menggunakan QR Code, maka pengguna jasa cukup menempelkan ponsel di dashboard mobil saja.

Corporate Communication Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti mengatakan, apabila nantinya metode pembayaran QR Code jadi diterapkan, penggunaannya dilakukan melalui aplikasi yang saat ini masih terus dikembangkan.

"Nanti menggunakan apliksai tersendiri," ucap Irra saat dikonfirmasi, Selasa (5/11/2019).

Aplikasi tersebut sama seperti aplikasi penyedia layanan pembayaran lainnya. Menggunakan metode top up guna pengisian saldo sebelum melakukan pembayaran gerbang tol tertentu.

Irra mengklaim pihaknya telah melakukan uji coba secara internal metode pembayaran menggunakan QR Code.

Baca Juga: 10 Titik di Jalan Tol yang Dipasang CCTV Tilang Elektronik, Punya Fitur Ini

"Sudah diuji coba secara internal dan dibuktikan bahwa QR Code bisa digunakan sebagai alat pembayaran gerbang tol," katanya.

Namun demikian, Irra menyatakan penerapan sistem pembayaran QR Code masih akan menunggu keputusan pemerintah.

Ia pun menambahkan bahwa metode tapping kartu elektronik masih bisa digunakan apabila nantinya metode pembayaran lain telah diterapkan.

"Intinya Jasa Marga siap dengan berbagai macam metode pembayaran tol. Kami tinggal menunggu keputusan pemerintah terkait metode pembayaran yang nantinya akan diterapkan," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Keuangan Jasa Marga, Donny Arsal mengatakan PT Jasamarga (Persero) Tbk berencana menghadirkan dua opsi sistem pembayaran baru dari selama ini tapping kartu elektronik.

"Rencana tidak lagi tapping. Yang sedang dikembangkan saat ini sticker di head lamp atau OBU (on board unit) tetapi lebih kecil. Ini akan kita coba di beberapa gerbang tol," ucap Donny.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa