Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Penjelasan Polisi, Tentang Legalitas menggunakan Mesin Copotan

Parwata - Rabu, 4 September 2019 | 14:00 WIB
Ilustrasi Mesin Mobil
Ilustrasi Mesin Mobil

Otomania.com - Untuk perbaikan kerusakan mesin, baik itu motor maupun mobil tentunya akan menghabiskan biaya banyak.

Kerusakan yang terbilang besar dan menghabiskan biaya banyak seperti pada bagian silinder mesin, transmisi, atau radiator, bahkan hingga bagian mesinnya diganti.

Tentu saja untuk untuk perbaikan di atas akan menguras isi dompet.

Karena hal itu biasanya pengguna atau pemilik menempuh jalan lain.

Lantas, dari pada harus melakukan perbaikan mesin yang sudah rusak, legalkah jika membeli mesin copotan?

Baca Juga: Ini Yang Wajib Diperhatikan, Saat Memasang Setir Mobil Copotan

Menanggapi hal ini, Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP M Nasir pun berikan tanggapannya di Jakarta, Selasa (3/9/2019).

"Enggak bisa begitu, jadi pabrik itu tidak pernah menjual mesin. Jadi itu saja bahan dasar konsepnya, dan tidak ada pabrik yang hanya menjual rangka, tidak ada. Unit kendaraan dijual dalam keadaan utuh atau kiriman utuh Completely Knock Down(CKD) tanpa melalui proses prekrutan kembali di sini," kata Nasir, dikutip dari GridOto.com

"Lalu berikutnya ketika ada orang menjual mesin kendaraan itu patut dipertanyakan darimana sumber mesinnya? Lalu kalau ada orang yang menjual mesin legal, nah sumber mesin itu kendaraan baru atau kendaraan rusak? Kalau kendaraan rusak berarti dia belinya unit, hanya saja mesinnya dipindah. Tapi kalau misalnya dari perusahaan banyak dari ex Singapura. Kalau ditanya itu legal atau ilegal, jelas itu ilegal. Jadi enggak ada kendaraan yang dijual mesinnya itu enggak ada. Itu ilegal semua," tegasnya dia.

Baca Juga: Jok Recaro Copotan, Meski Bekas Masih Berkualitas, Harga Sepasang Mulai Rp 10 juta

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa