Meski ada kabel yang tidak dipasang, Amalina yakin tidak akan mempengaruhi hasil yang keluar dari uji emisi.
Ternyata hasil yang keluar dari uji emisi bisa bikin garuk kepala karena hanya berupa angka tanpa penjelasan.
Biar enggak pusing maksud dari angka itu, kami sekalian menjabarkan maksud dari angka-angka yang keluar dari mesin itu.
Bagaimana hasilnya?
Baca Juga: Untuk Yang di Jakarta Utara, Berikut Bengkel Resmi Rujukan Uji Emisi
Dari hasil uji emisi, Honda PCX 150 yang dites mencatatkan angka CO (karbon monoksida) 0.01 % yang berarti masih jauh dari ambang batas yakni 1,5 %.
Sedangkan untuk kandungan CO2 (karbon dioksida) tercatat 14,7 % yang bararti proses pembakaran di dalam mesin bagus.
Idealnya kandungan CO2 dari gas buang ada di angka 12 %, lebih dari itu tambah bagus. Sedangkan jika angka CO2 kurang dari 12 % berarti campuran bahan bakar dan udara harus disesuaikan ulang atau bisa juga ruang bakar kotor.
Untuk kandungan HC (hidrokarbon) yang keluar dari moncong knalpot PCX 150 ini tercatat 202 ppm yang berarti masih berada pada rentang ideal.
Baca Juga: Mau Uji Emisi Gratis, Kunjungi Tiga Lokasi Ini di Jakarta Utara
Editor | : | Indra Aditya |
KOMENTAR