Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terkuak, Video Aksesori Resmi New Suzuki Jimny

Irsyaad Wijaya - Selasa, 3 Juli 2018 | 09:00 WIB
Penampakan belakang Suzuki Jimny di lahan luas
Indianautoblog.com
Penampakan belakang Suzuki Jimny di lahan luas

Otomania.com - All New Suzuki Jimny tengah ditunggu-tunggu kehadirannya oleh penggemarnya.

Isu yang berkembang, kalau jip mungil itu akan resmi dirilis di Jepang bulan Juli ini di Jepang.

Sebelumnya juga sudah terebar brosur yang memampang spesifikasinya, sekarang sebuah video mengungkap foto-foto terkait assesori resmi Jimny.

Brosur dari Suzuki Jimny
Indianautosblog
Brosur dari Suzuki Jimny

Beberapa opsi customisasi Jimny ini dibuat Suzuki Motor, diantaranya skema cat hijau jenis kamuflase yang membuatnya mirip mobil safari hutan.

(BACA JUGA: Biadab, Lima Tersangka Pelemparan Batu di Tol Merak Merasa Senang Kalau Bisa Kena Mobil Sasaran)

Lalu ada banyak aksesori berorientasi off-road seperti skid plate, mud guard, gril atas yang khas, decals khusus di sisi, cover ban cadangan, side body moulding dan banyak lagi.

Generasi keempat Suzuki Jimny sudah mengusung sasis ladder-frame.

Untuk sistem suspensi menggunakan 3-link rigid axle dan ada transfercase untuk model 4WD dengan gigi rendah.

Untuk dimensi, mobil ini punya panjangnya 3.475 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi hingga 1.715 mm.

(BACA JUGA: Lima Tol Terpanjang di Pulau Jawa, Cipali Paling Ngebosenin)

Sementara wheelbase-nya 2.250 mm dan ground clearance 200 m.

Suzuki Jimny baru
Indianautosblog

Nantinya mobil ini akan dijual ada 2 tipe yakni Suzuki Jimny standar dan Jimny Sierra.

Oh ya setelah nanti luncur di Jepang, harapannya kita bisa melihat mobil ini di GIIAS 2018 Agustus mendatang.

Simak videonya di bawah ini;

 

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa