Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuling Ekspansi Wilayah Jawa Timur

Azwar Ferdian - Kamis, 20 Juli 2017 | 11:05 WIB
Pabrik perakitan SGMW Motor Indonesia (Wuling Indonesia) di Bekasi, Jawa Barat.
Febri Ardani/KompasOtomotif
Pabrik perakitan SGMW Motor Indonesia (Wuling Indonesia) di Bekasi, Jawa Barat.

Surabaya, Otomania - Wuling terus mengembangkan bisnisnya di Indonesia, dan kini mulai merambah Jawa Timur. Tidak main-main, MPV asal China tersebut langsung ditarget penjualan 120 unit setiap bulannya di pasar Jatim.

Untuk menopang penjualan tersebut, Wuling sudah rampung membangun sejumlah diler di tiga daerah yakni Surabaya, Jember, dan Banyuwangi.

"Kita optimis bisa jual 120 unit di Jatim per bulannya. Di Jatim Wuling ditarget mengambil 10 persen pangsa pasar low MPV," kata Handika Hadi, Sales Director Wuling Motor saat soft launching Wuling di Surabaya, Rabu (19/7/2017).

Saat soft launching khusus dengan para pengusaha kelas atas , sudah ada sekitar 70 unit yang siap ditransaksikan. "Bahkan semalam, bos Maspion Grup siap memborong 100 unit mobil Wuling," ujar Hadi.

Produsen mobil asal China itu memproduksi tiga unit mobil murah mulai dari tipe Confero 1.5 (standar) Rp 138 juta, Confero S 1.5 C Lux Plus (medium) Rp 165 juta dan Confero S 1.5 L Lux Plus (high) Rp 175 juta.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa