Jakarta, Otomania.com - Suzuki Jimny informasinya akan diluncurkan pada Agustus 2017 di ajang GIIAS yang berlangsung di BSD, Tangerang. Meski hadir dengan status edisi terbatas, yaitu hanya 88 unit, tetapi secara aftersales sudah dipersiapkan.
Bahkan, dijelaskan Riecky Patrayudha, Assistan to Department Head of Service PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), sudah siap sejak enam bulan lalu.
"Karena rencana Jimny mau diluncurkan itu sudah lama, dan kami sudah melakukan pelatihan," ujar Riecky saat berbincang dengan Otomania.com belum lama ini di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
Bentuk kesiapannya, lanjut Riecky seperti menyediakan tools khusus, hingga suku cadang yang bersifat fast moving, medium, hingga slow mowing.
Contoh, seperti kanvas rem, bemper, hingga lampu utama dan lain sebagainya.
"Jadi secara aftersales service tidak ada masalah, kita sudah siap semuanya dan hanya tinggal menunggu jadwal peluncurannya saja nanti," kata dia.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR