Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Pengganti Celerio di Indonesia

Febri Ardani Saragih - Minggu, 22 Januari 2017 | 09:24 WIB
Konsep Suzuki Ignis buat aktivitas luar ruang.
Febri Ardani
Konsep Suzuki Ignis buat aktivitas luar ruang.

Jakarta, Otomania – Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak mau lagi melanjutkan impor mobil kota Celerio dari Thailand mulai tahun ini. Penjualan Celerio di Indonesia bakal segera selesai, lalu pertanyaan selanjutnya siapakah penggantinya?

Baca: Suzuki Stop Jualan Celerio

Ternyata, SIS bakal bikin kejutan sebab model yang sudah disiapkan lain genre, yaitu mini SUV Ignis. Tahun lalu, SIS sudah memperkenalkannya di Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016.

Menurut sumber internal SIS, Jumat (20/1/2017), Ignis bakal meluncur pada Maret. Posisinya akan menempati celah Celerio, yaitu di atas Karimun Wagon R dan di bawah Swift.

Suzuki Celerio
Otomania/Setyo Adi
Suzuki Celerio
Dai rumor yang beredar sebelumnya, banderol Ignis Rp 130 juta – Rp 160 juta. Rentang itu lebih luas ketimbang Celerio yang sekarang dijual Rp 155 juta – Rp 167 juta.

Masuknya Ignis yang diimpor dari India sudah sesuai dengan strategi SIS. Pada akhir tahun lalu SIS pernah mengatakan Celerio merupakan model transisi dan penggantinya sudah disiapkan untuk 2017. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa