Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

R25 dan MT25 Kena "Recall", Ini Komponen yang Rusak

Aditya Maulana - Selasa, 21 Juni 2016 | 14:04 WIB

Jakarta, Otomania – PT Yamaha Indonesia Motor Manunfacturing (YIMM) mengumumkan telah melakukan kampanye perbaikan massal (recall) pada produk R25 dan MT25. Jumlah sepeda motor yang ditarik mencapai 20.000 unit di seluruh Tanah Air dan produksi mulai 2014 hingga 2016.

Muhammad Abidin, GM After Sales & Motorsport YIMM, menuturkan, recall tersebut dilakukan karena ada tiga item komponen yang harus diperbaiki. Dua pada model R25 yang mencakup di sektor mesin dan satu lagi di MT25.

“Awalnya kita mendapatkan keluhan dari konsumen, setelah kita analisa maka diputuskan untuk melakukan perbaikan massal pada kedua model tersebut,” kata Abidin saat dihubungi Otomania, Selasa (21/6/2016).

Abidin melanjutkan, komponen yang bermasalah pada R25, yakni Preassure Plate Easy, pompa oli dan terakhir khusus MT25, yaitu selang rem depan. Semuanya harus diganti dan proses penggantiannya hanya memakan waktu 30 menit di bengkel resmi Yamaha.

“Konsumen hanya tinggal datang ke bengkel, nanti komponen yang harus diganti kita sudah siapkan dan tidak akan dikenakan biaya sedikitpun,” ucap Abidin.

Pemilik R25 dan MT25, kata Abidin, sudah bisa datang ke bengkel resmi Yamaha pada 12 Juli 2016, dan kampanye perbaikan ini akan berlangsung hingga akhir tahun ini.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa