Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Bikin Yamaha R25 Lebih "Ngacir"

Ghulam Muhammad Nayazri - Jumat, 10 Juli 2015 | 10:58 WIB

Jakarta, Otomania - Bagi Anda pemilik sepeda motor R25 yang masih belum puas dengan kecepatan standar pabrikan, bisa mencoba piranti ini, ECU Daytona yang dikembangkan khusus untuk sepeda motor andalan Yamaha tersebut. Mengubah ECU standar dengan produk after market ini dipercaya akan menambah kekuatan hingga 2 tk.

"Memang produk ini bisa membuat tarikan motor jadi lebih galak dari sepeda motor R25 yang standar, rpm bisa tembus 15.000. Selalin itu power juga cepat naik," ujar Frans Alonso Lee, penjual aksesori khusus sepeda motor Yamaha R25, di Jakarta, Kamis (9/7/2015).

Frans menambahkan, piranti ini mudah memasangnya karena sudah plug and play (PnP). Kemudian penyetelannya bisa dilakukan dengan komputer, kemudian sudah disediakan empat map berbeda sesuai kebutuhan.

"Serasa pengendara sepeda motor profesional, kalau sudah disetel bisa disimpan, kemudian dicoba apakah enak, jika tidak bisa disetel ulang lagi. Full adjustable jadi bisa disetel sesuai keinginan. Tidak sulit mengaplikasikannya, karena semuanya sudah tertera di buku manual yang berbahasa Indonesia," ujar Frans.

Banderol harga yang dipasang Frans untuk produk ini yaitu Rp 3,9 juta. Bagi yang ingin dibantu untuk pemasangan dan penyetelan, akan diberikan Frans dengan gratis. Bagi yang berminat dan akan melakukan pemesana  bisa langsung hubungi Frans (081212666229).

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa