Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Grand i10X Jadi Lebih Aman

Donny Apriliananda - Kamis, 12 Mei 2016 | 18:45 WIB

Jakarta, Otomania – Puas menjelajah eksterior yang terkesan lebih perkasa, nilai plus Hyundai Grand i10X juga harus ditelusuri via interior. Ada beberapa poin yang ingin Otomania bagikan, terutama berbagai fitur yang disematkan sebagai penunjang keamanan dan kenyamanan.

Pada dasarnya, tipe ini masih sama dengan garis yang diberikan saat pertama kali meluncur, dua tahun silam. Kursi juga masih menggunakan bahan fabric bermotif. Kesannya mewah, tapi memang bahan ini mewajibkan pemiliknya ekstra waspada terhadap noda.

Jok depan menggunakan model dengan headrest menyatu. Situasi ini mirip dengan kepunyaan Honda Brio atau Suzuki Celerio. Alasannya untuk kesan sporty, meski harus mengorbankan sedikit tambahan poin untuk kenyamanan.

Dasbor

Lingkar kemudi segar berlapis kulit, sangat baik saat digenggam, meski belum ada kontrol audionya. Tapi untung, ada pengaturan ketinggian setir (tilt steering), setidaknya supaya pengemudi bisa menyesuaikan posisi duduk sesuai postur.

Head unit menggunakan spek Double DIN layar sentuh yang bisa memutar CD, MP3, USB dan Konektivitas Aux. Audio dinyalakan dan mendengarkan radio, suara cukup apik, bahkan tergolong ciamik, khas mobil-mobil Hyundai.

Sudah ada pengaturan spion secara elektrik pada tipe ini. Lalu, ada fitur penguncai otomatis yang saat mobil digeber lebih dari 18 kpj.

Sementara itu, kabin belakang standar, tak ada adjustable headrest dan sandaran joknya menyatu. Secara keseluruhan ruang untuk kepala dan kaki cukup lega.

Kapasitas bagasinya lumayan, namun pelipatan jok belakangnya tak bisa menghasilkan ruang yang rata lantai. Di balik penutup lantai bagasi, ada ban serep dan sejumlah perkakas untuk keadaan darurat

Menariknya, model tahun ini PT Hyundai Mobil Indonesia menyematkan tambahan kantung udara untuk pengemudi. Itulah kenapa, harganya naik cukup banyak. Kini banderol on the road Jabodetabek mobil ini mencapai Rp 175 juta.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa