Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Trik Bikin Mercedes-Benz Eks Taksi Naik Kelas

Donny Apriliananda - Senin, 2 Mei 2016 | 14:25 WIB

Jakarta, Otomania – Salah satu opsi memboyong Mercedes-Benz dengan harga murah adalah membidik bekas taksi. Kebetulan, PT Blue Bird Tbk baru saja melego sekitar 100 unit Mercedes-Benz E200 Kompressor bekas taksi ekslusif Silver Bird. Jika berminat, dan jadi beli, apa yang harus dilakukan?

Menurut Hery Sugiarto, GM Used Car Blue Bird Group, Sabtu, (30/4/2016), salah satu opsi ”after buy” yang bisa dilakukan adalah membuat lebih ganteng. ”Makanya, kami menawarkan beberapa opsi penambahan aksesori. Misalnya pelek, cuma ganti ini aja sudah makin luks,” ucap Hery.

Beberapa opsi selain penggantian pelek misalnya juga penggantian kulit jok. Standarnya warna hitam, bisa diganti dengan putih, atau warna kesukaan. Kaca film jika dirasa perlu ganti yang lebih luks dan baru, bisa juga dilakukan.

Tentu, semua penggantian di atas dilakukan menggunakan material berkualitas luks. Opsi-opsi tambahan tersebut ada nilainya, dan akan dimasukkan sebagai harga jual.

Leo Harwidono, Staf Koordinator Teknik Blue Bird Tbk, mengakui bahwa pihaknya hanya melakukan pelepasan atribut taksi, pengecekan kondisi dan performa, lantas dijual.

Pelat nomor sudah pasti ”hitam”, namun atas nama perusahaan. Saran Leo, gunakan dulu sampai masa berlaku habis, lalu balik nama. Karena proses balik nama memakan waktu yang cukup lama.

Bisa juga order langsung atas nama probadi, namun menunggu unit yang saat ini masih berjalan. Proses balik nama dari ”kuning” ke ”hitam” butuh waktu sampai dua bulan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa