Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha R3 Naik Daun di Thailand

Donny Apriliananda - Selasa, 5 April 2016 | 07:25 WIB

Bangkok, Otomania – Keberhasilan Wawan Tembong menjuarai Motor Stunt Grand Prix 2016 yang diadakan bersamaan dengan Bangkok Motor Show pekan lalu di Thailand, tak hanya mengharumkan nama Indonesia. Freestyler kawakan itu juga menaikkan pamor Yamaha YZF-R3 di negeri Gajah Putih.

Dalam aksinya, Wawan menggunakan R3—versi 300 cc dari Yamaha R25—sepeda motor sport produksi Yamaha Indonesia yang merupakan model global. Tipe ini pun sudah diekspor ke berbagai negara termasuk Thailand.

Wawan memenangi kelas Rolling Stoppie (Open) dan Big Bike Pro Stunt (250 cc-600 cc). Kemenangan ini membuat penasaran freestyler peserta kompetisi, juga penonton. Alhasil, dia didapuk memberikan coaching clinic karena banyak yang bertanya soal motor Yamaha.

Dalam siaran resmi Yamaha Indonesia, Senin (4/4/2016), pria asal Salatiga, Jawa Tengah, itu mengatakan bahwa ketertarikan orang Thailand awalnya karena Wawan adalah orang Indonesia dan pakai motor buatan Indonesia.

”Tanya-tanya, konsultasi R3 saya set up seperti apa, kelebihan motor ini apa, juga motor sport Yamaha Indonesia lainnya yang 150 cc dan 250 cc. Mereka mau undang saya lagi untuk memberikan coaching clinic,” cerita Wawan.

Dirinya juga bercerita, bahwa dengan mesin standar, tidak mengubah konstruksi dari pabrikan, serta mengganti penunjang suku cadang, pengunjung semakin penasaran dengan R3.

”Saya pun sebenarnya cukup ’shock’ karena sebelumnya terbiasa dengan motor 250 cc tapi ternyata R3 tenaganya besar dan tidak perlu setting rpm tinggi, akselerasi responsif,” kata pria kelahiran 1 Juli 1989 itu.

Cukup tiga jam buat Wawan dan timnya untuk set up R3 dan hanya latihan sedikit di lokasi kejuaraan di Bangkok karena waktu yang mepet sebelum kompetisi berlangsung. Skill luar biasanya sangat membantu mencuri kemenangan dibandingkan peserta lain yang lebih banyak memodifikasi.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa