Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spion Lipat, Bikin Yamaha NMAX Tampil Gaya

Stanly Ravel - Senin, 4 April 2016 | 07:45 WIB

Jakarta, Otomania - Dengan dimensi bodi yang besar, Yamahan NMAX cukup menarik untuk dimodifikasi. Salah satunya dengan menerapkan spion lipat di bagian cover depan seperti skutik moge.

Salah satu toko variasi yang menawarkan spion lipat ini adalah Ton's Motor di kawasan Condet Raya, Jakarta Timur. Spion diproduksi sendiri khusus untuk Yamaha NMAX, secara tampilan pun mirip dengan spion yang digunakan skutik moge.

"Tidak mengurangi fungsi masih sama dengan spion standar cuma letak saja yang diubah. Pada bagian cover juga sudah kita kasih lampu sein. Untuk pemasangan diletakan di bodi depan, tapi harus bikin lubang untuk pegangannya,"  ucap Satria, wiraniaga Ton's Motor kepada Otomania beberapa waktu lalu.

Sayangnya, meski terlihat modern tapi pengerjaan masih harus dilakukan secara manual. Artinya tidak ada tombol elektrik untuk melipat dan membukanya.


Bila ada yang tertarik bisa langsung sambangi toko Ton's Motor. Untuk harga, sepasang spion lipat ini dipasarkan sebesar Rp 950.000 langsung dengan jasa pasang.

"Selain jasa pasang, konsumen juga dapat garansi kalau rusak atau patah bisa langsung tukar dengan barang baru," ujarnya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa