Jakarta, Otomania – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) tak hanya menggoda calon konsumen lewat produk baru. Sejumlah layanan untuk kepuasan pelanggan ditambah sebagai salah satu jalan untuk menuntaskan misi revitalisasi kendaraan penumpang di Indonesia.
Dua program baru pun diluncurkan KTB mulai April 2016. Pertama, untuk setiap pembeli mobil Mitsubishi, KTB menyiapkan video bertajuk ”Selamat Bergabung di Mitsubishi”. Video yang dikemas dalam bentuk DVD itu berisi informasi mengenai fitur kendaraan, aksesori, hingga jaringan diler.
Informasi lain juga lengkap, termasuk free service I & II, informasi tambahan gratis biaya jasa (khusus All New Pajero Sport), garansi dari masing-masing kendaraan, hingga semua pelayanan purna julan yang disediakan oleh diler.
Program kedua, peminjaman kendaraan pengganti sementara kepada pemilik yang mobilnya sedang diperbaiki di diler resmi Mitsubishi dalam kurun waktu tertentu. Kebijakan pemberian kendaraan ini sepenuhnya diatur diler, sehingga pemilik kendaraan tetap dapat beraktivitas.
Program ini akan mulai dilaksanakan pada April 2016 di 77 diler kendaraan penumpang Mitsubishi, dimana setiap diler terdapat satu unit kendaraan pengganti untuk mendukung program ini. Beberapa kriteria pemilik kendaraan yang dapat memanfaatkannya adalah:
1. Kendaraan yang diperbaiki membutuhkan waktu lama untuk penyelesaiannya
2. Kendaraan baru dan masih dalam masa warranty 2 tahun/ 50.000 Km untuk Pajero Sport hingga model 2015. Atau, mobil baru yang masih bergaransi 3 tahun/ 100.000 Km untuk All New Pajero Sport (model 2016), Outlander Sport, Mirage, Delica.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR