Jakarta, Otomania – Low MPV 7-seater terbaru Mitsubishi yang akan diproduksi di pabrik baru kawasan Deltamas Bekasi pada 2017, dijanjikan bakal punya rasa yang berbeda. Merek Jepang berlogo tiga berlian itu siap ”menyuntikkan” kelebihan dari SUV, tak seperti low MPV kebanyakan.
Hal tersebut terungkap dalam media gathering PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) bersama media, Kamis (24/3/2016), di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Presiden Direktur KTB Hisashi Ishimaki mengatakan hal tersebut berdasarkan tren yang ada saat ini.
”MPV Mitsubishi akan jauh lebh sporty dengan rasa SUV. Produk kami akan sangat berbeda dengan produk 7-seater lain, di dalamnya akan ada keunggulan SUV. Pada dasarnya orang butuh MPV karena akomodasi penumpang dan barang,” ucap Ishimaki San.
Hal tersebut juga pernah disebutkan Kosei Tamaki, Executive General Managet of MMC Marketing Division KTB tahun lalu, bahwa produk MPV bawah Mitsubishi ini bakal jauh beda dengan dua model yang kini memimpin pasar, Toyota Avanza dan Honda Mobilio.
MPV kompak terbaru yang disiapkan Mitsubishi untuk Indonesia tetap mewakili brand image perusahaan sebagai produsen mobil dual purpose 4X4 andal, seperti Pajero Sport. Mitsubishi terinspirasi konsep Active Runabout (AR) yang diperkenalkan di IIMS 2014, meski versi produksinya balal berbeda.
Cukup cerdas, mengingat selain small MPV yang sudah menjadi semacam kebutuhan primer keluarga, orang Indonesia saat ini juga mulai gandrung SUV. Mungkin strategi ini berkebalikan dengan Honda yang memberikan SUV rasa MPV lewat Honda BR-V.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR