Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ford Fiesta dan EcoSport Butuh Perawatan Khusus

Stanly Ravel - Kamis, 11 Februari 2016 | 08:45 WIB

Jakarta, Otomania - Ford Fiesta dan EcoSport memiliki teknologi cukup canggih di kelasnya. Bahkan saking modernya untuk perawatan pun tidak boleh sembarangan, karena memang ada perlakuakn khusus.

Heru, Teknisi Khusus Ford sekaligus pemilik bengkel Sahabat Motor, mengatakan bahwa untuk Fiesta dan EcoSport memang membutuhkan alat dan keahlian khusus. Oleh karena itu penggunanya rata-rata memilih bengkel resmi dibandingkan bengkel umum.

"Kalau untuk Fiesta dan EcoSport memang beda dari produk Ford lainnya, ada alat khusus untuk perawatannya. Rata-rata yang servis dan bongkar di bengkel biasa tidak akan selesai, ujung-ujungnya diangkut lagi ke bengkel resmi," ucap Heru kepada Otomania, Rabu (10/2/2016).

Bagian yang paling krusial adalah pada sistem transmission control module (TCM) yang memiliki fungsi seperti engine control unit atau akrab disebut ECU. Sebagai perangkat elektronik yang mengantur sistem transmisi bagian ini dioperasikan dan di seting menggunakan sistem komputerisasi, hal ini lah yang tidak dimiliki semua bengkel umum.


"Sistem setting TCM menggunakan komputer yang diinput langsung dari data di server pusat. Bengkel umum yang biasa dipastikan tidak punya alat dan data ini, hanya bengkel resmi dan beberapa bengkel spesialis yang punya," ucapnya.

Menurutnya permasalahan TCM ini sudah cukup lama dikeluhkan pemilik Ford Fiesta, terutama untuk varian lawas dengan mesin 1.6L.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa