Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modal Untung Rp 500, Buruh asal Banten Diancam Denda Rp 60 Miliar Setelah Borong Pertalite dari SPBU

Harun Rasyid - Rabu, 22 Maret 2023 | 18:00 WIB
Ilustrasi seorang butuh harian lepas dikejar polisi setelah beli Pertalite di SPBU Rp 10.500 per liter. Langsung diancam denda Rp 60 miliar dan penjara 6 tahun
Kompas.com
Ilustrasi seorang butuh harian lepas dikejar polisi setelah beli Pertalite di SPBU Rp 10.500 per liter. Langsung diancam denda Rp 60 miliar dan penjara 6 tahun

Otomania.com - Seorang buruh harian lepas berinisial AI, nekat melakukan penyelundupan BBM jenis Pertalite yang dibelinya dari SPBU.

Tak tanggung-tanggung, AI kedapatan melakukan penyelundupan Pertalite sebanyak 3 ton hingga terancam hukuman denda Rp 60 miliar.

AI yang merupakan warga Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Banten, sempat berusaha kabur setelah aksinya diketahui kepolisian.

Hal ini disampaikan Iptu Andi Kurniady, selaku Kasat Reskrim Polres Lebak belum lama ini.

"Saat akan diberhentikan pelaku ini lari (kabur), dan dilakukan pengejaran dan diamankannya di Cipanas," katanya saat dikutip dari TribunBanten.com, Kamis (16/5/2023).

Iptu Andi menyatakan, AI akhirnya tertangkap setelah mobil pribadinya diberhentikan dalam  pengejaran.

Didalam mobil pribadinya, polisi menemukan 110 jerigen BBM.

"Ditemukan 110 jerigen, yang ada di dalam mobil yang dikendarai tersangka," ungkap Andi.

Setelah diringkus, tersangka menyebut jika dirinya biasa membeli BBM subsidi tersebut di wilayah Bogor, untuk dijual kembali kepada pengecer di wilayah Banten.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Ternyata Segini Jumlah BBM di Tangki Motor saat Indikator Bensin Berkedip Manja

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunBanten.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa