Otomania.com - Tampilannya mirip Vespa matic, motor baru bergaya retro ini bisa melaju 107 km tanpa perlu isi BBM di SPBU.
Soalnya, motor baru bernama Bajaj Chetak model year 2023 ini ditenagai dinamo penggerak listrik alias motor listrik.
Untuk tampilannya, Bajaj Chetak mengusung gaya retro yang serba membulat, sekilas mirip Vespa Matic.
Bajaj Chetak sendiri sebenarnya sudah lama mengisi segmen motor listrik di India, untuk versi 2023 ini membawa beberapa upgrade.
Pembaruan yang paling ketara adalah hadirnya tiga warna baru, terdiri dari Satin Black, Matte Carribean Blue, dan Matte Coarse Grey.
Beberapa detail lainnya adalah penggunaan jok dengan kelir two-tone, cover headlamp hitam, dan begel belakang warna doff.
Geser ke bagian bawah, untuk kaki-kakinya juga ada ubahan di bagian pelek yang kini diberi warna abu-abu.
Untuk spesifikasi, Bajaj Chetak mendapatkan dinamo penggerak listrik baru bertenaga 3,8 kW atau setara 5,1 dk.
Upgrade tersebut membuat Bajaj Chetak punya top speed 60 km/jam, lumayan kencang untuk ukuran motor listrik.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | chetak.com |
KOMENTAR