Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Serius, Kini Bikin SIM dan SKCK Bisa Dibayar Pakai Sampah, Prosedur Mudah

Hendra,Parwata - Rabu, 11 Januari 2023 | 19:00 WIB
Bikin SIM biayanya bisa dibayar pakai sampah di Polresta Cirebon
Korlantas
Bikin SIM biayanya bisa dibayar pakai sampah di Polresta Cirebon

Otomania.com - Serius, Kini Bikin SIM dan SKCK Bisa Dibayar Pakai Sampah, Prosedur Mudah.

Ada beberapa syarat yang harus dipersiapkan oleh pemohon untuk pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Selain persyaratan tersebut, pemohon SIM juga harus menyiapkan sejumlah biaya sesuai ketentuan.

Namun bagaimana jika pemohon SIM tidak memiliki biaya untuk pengurusan?

Ternyata di Polresta Cirebon menawarkan solusi menarik bagi yang ingin bikin SIM tidak ada biaya. Yakni Kepolisian di bagian utara Jawa Barat ini memberikan program Green Service.

Bekerja sama dengan 10 titik bank sampah, Polresta Cirebon sudah melayani sekitar 49 warga yang membuat SIM dengan membayar menggunakan sampah.

Salah satu bank sampah tersebut berada di SMP Negeri 1 Talun, Jalan Nyi Arumsari, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Lebih dari 3 tahun, SMPN 1 Talun ini membuka bank sampah, yang dipercaya Satpas Polresta Cirebon untuk melayani masyarakat yang menjual sampah untuk pembuatan SIM.

Caranya warga mengumpulkan sampah non-organik yang mempunyai harga jual, seperti botol plastik, besi, tembaga dan lainnya.

Baca Juga: Siap-siap, Motor Uji Praktek Penggolongan SIM C Sudah Beredar, Pakai Hunter Scrambler, Cek Spesifikasinya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa