Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beginilah Cara Supaya Aki Mobil Bisa Lebih Awet Masa Pakainya, Simak

Parwata,Ryan Fasha - Senin, 7 Agustus 2023 | 17:02 WIB
Ilustrasi Aki Mobil
GridOto.com
Ilustrasi Aki Mobil

Otomania.com - Tiga cara jitu bikin aki mobil lebih awet masa pemakaiannya, pemilik kendaraan wajib tahu.

Sebagai sumber arus listrik komponen di dalam mobil, aki harus dalam kondisi baik.  

Agar aki mobil tetap bisa bekerja dengan baik, tentunya perlu dilakukan perawatan.

Hal tersebut berlaku di aki mobil jenis basah, kering ataupun aki Maintenance Free (MF).

Tips Supaya Aki Mobil Bisa Awet

Setidaknya ada tiga cara mudah untuk membuat aki mobil awet digunakan, berikut di antaranya:

1. Air Aki

Di aki mobil jenis basah, volume air aki harus terus dipantau atau diperhatikan.

"Air aki usahakan selalu berada diantara lower level dan upper level," sebut Yayan Sugiana dari bengkel Masudah Motor.

Jika air aki sering berada di bawah lower level dan tidak segera diisi maka cell aki akan menjadi mudah rusak.

Baca Juga: Benarkan Geber-geber Mesin Mobil Bikin Aki Lebih Awet? Begini Faktanya

Efeknya, aki tidak bisa menyimpan dan memproduksi arus listrik.

Maka sebaiknya lakukan pengecekan volume air aki tersebut minimal 1 minggu sekali.

2. Terminal Aki

Kebersihan terminal aki mobil sering kali dilupakan.

"Bersihkan terminal aki agar aliran arus listrik tetap baik" tambah Yayan.

Pada aki jenis basah terminal positif sering ditemui atau dipenuhi dengan jamur putih, siram dengan air panas untuk membersihkannya.

Selin itu cek juga kekencangan dari baut terminal aki.

3. Aksesori Berlebihan

Penggunaan aksesori kelistrikan berlebihan pada mobil juga bisa memicu aki mudah tekor.

"Beban arus listrik berlebihan pada aki bia membuat aki jadi gampang soak," jelas Yayan yang bengkelnya ada di Duren Sawit, Jakarta Timur.

Aksesori seperti lampu, klakson dan yang lainnya jelas akan membebani aki.

Gunakan aksesori tidak berlebihan atau secukupnya agar umur aki enggak singkat.

Posted : Senin, 7 Agustus 2023 | 17:02 WIB| Last updated : Senin, 7 Agustus 2023 | 17:02 WIB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa