Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keluarga Kelimpungan Cari Pengendara Honda Vario yang Menghilang, Motornya Ditemukan Warga di Pinggir Jalan Tanpa Ada Jejak

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 17 Juni 2020 | 21:30 WIB
Anggota Polsek Kajen menunjukkan kendaraan motor matik Honda Vario G 5631 AAB yang ditinggal pemiliknya di Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan.
Tribun Jateng/Indra Dwi Purnomo
Anggota Polsek Kajen menunjukkan kendaraan motor matik Honda Vario G 5631 AAB yang ditinggal pemiliknya di Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan.

AKP Agus mengungkapkan, dari keterangan anggota yang berada di lokasi motor, kunci motor tidak menempel dan kondisi motor masih bagus.

Baca Juga: Terungkap di Pengadilan, Pelaku Penggelapan Motor Ternyata Curi Motor dari Korban Kecelakaan Maut

"Warga mengira motor ini milik warga sekitar yang sedang mencari kayu atau rumput, tapi setelah diamankan di balai desa tidak ada warga yang mencari.

Bahkan, warga sekitar sempat mencari siapa pemilik kendaraan tersebut namun tidak ada yang mengakuinya. Sehingga, motor tersebut dibawa ke Polsek Kajen," ungkapnya.

Sesampainya di Polsek, pihaknya meminta anggota unit Reskrim Polsek Kajen untuk melakukan koordinasi ke Samsat Kabupaten Pekalongan untuk melacak siapa pemilik kendaraan tersebut.

Dari penelusuran tersebut, diketahui data pemilik motor tersebut warga Desa Kwayangan RT 2 RW 2, Kecamatan Kedungwuni bernama Nur Fadilah (23).

Baca Juga: Nafsu Jambret Tak Tertahankan Lihat HP Nyelip di Helm Gadis, Korban Sigap Pegang Tangannya Hingga Jatuh Bersama

"Kita melacak berdasarkan plat nomor, dari data yang didapat pemilik motor merupakan warga Kecamatan Kedungwuni.

Lalu, kita berkoordinasi dengan Polsek Kedungwuni.

Kita juga mendapatkan fotocopy KTP sesuai yang tertera dan itu sesuai alamat pemilik," katanya.

Kemudian, setelah mendapatkan fotocopy KTP, akhirnya anggota reskrim Polsek Kajen melakukan komunikasi dengan pemilik motor.

"Dari keterangan pemilik kendaraan tersebut, bahwa sebelumnya yang meminjam adalah kakaknya bernama Muhammad Andi Liza.

Motor dipinjam sejak Senin (15/6/2020) sekitar pukul 07.00 WIB.

"Namun sampai hari ditemukan motor itu kakaknya belum kembali," imbuhnya.

AKP Agus menambahkan, saat ini kepolisian bersama keluarga sedang mencari keberadaan Muhammad Andi Liza.

"Dari keterangan pemilik kendaraan, bahwa kakaknya tidak membawa handphone sehingga tidak bisa dihubungi," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul "Motor Vario Ditinggal di Pinggir Jalan Pekalongan-Banjarnegara, Muhammad Andi Liza Kamu Dimana?".

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa