Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meski Efektif, BPTJ Enggak Mau Gegebah Membuat Ganjil-Genap Jadi Permanen

Irsyaad Wijaya - Senin, 3 September 2018 | 20:45 WIB
Plang Ganjil Genap di Perempatan Lebak Bulus
Naufal Shafly
Plang Ganjil Genap di Perempatan Lebak Bulus

Otomania.com - Kebijakan ganjil-genap yang berlaku di DKI Jakarta dan sekitarnya diperpanjang durasinya sampai 13 Oktober mendatang.

Meski dianggap berhasil mengurangi kemacetan, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) enggak gegabah membuatnya permanen.

"Iya memang benar diperpanjang sampai Asia Para Games, namun untuk permanen kita akan kembali evaluasi selanjutnya," ujar Kepala BPTJ, Bambang Prihartono di Jakarta, (3/9/2018).

Meski begitu penerapan aturan ganjil-genap tak akan dihentikan meski Asian Para Games baru dimulai pada 6 Oktober 2018.

(BACA JUGA: Pertamina Siapkan Pom Listrik Untuk Mobil, Khusus Motor Bisa Tukar Baterai)

Pasalnya Ini untuk mempermudah pengelolaan lalu lintas dan menjaga kebiasaan yang telah dibangun selama Asian Games berlangsung.

Apalagi, kini pola berkendara masyarakat dianggap sudah merasa nyaman dengan kelancaran di beberapa ruas jalan.

Untuk diketahui, aturan ganjil-genap akan tetap sama seperti selama Asian Games, yakni mulai pukul 06.00 WIB sampai 21.00 WIB atau selama 15 jam.

Namun, beberapa rute yang sempat terkena aturan itu akan dihapus.

(BACA JUGA: Jangan Asal Pakai, Empat Kebiasaan Ini Bikin Ban Mobil Cepat Botak)

Misalnya Jl Metro Pondok Indah di Jakarta Selatan dan Jl Benyamin Sueb di Jakarta Pusat.

Maklum, kedua jalan tersebut tak masuk dalam rute arena Asian Paragames.

Selain wilayah, jumlah hari pun dipangkas.

Saat ini aturan ganjil-genap berlaku dari Senin hingga Minggu, tapi nanti aturan tersebut hanya akan berlaku pada Senin-Jumat.

"Iya benar, jadi untuk Sabtu dan Minggu kebijakan ganjil-genap sudah tak berlaku," tutupnya.

(BACA JUGA: Di Balik Perbedaan Warna Oli, Apa Pengaruhnya?)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa