Otomania.com - Yamaha TMAX merupakan produk matik yang masuk dalam kelas moge skutik. Rencananya, pabrikan asal Jepang tersebut pada pertengahan 2018 akan merilis seri baru dengan nama TMAX SX Sport edition.
TMAX masuk kelas moge karena kapasitas mesin yang jauh lebih besar ketimbang NMAX, bahkan XMAX. TMAX dibekali dengan mesin berkubikasi 530 cc.
Sebelumnya sudah keluar varian reguler yakni SX dan DX pada akhir 2017 lalu. Menariknya knalpot yang akan jadi bekal adalah produk dari Akrapovic tapi dengan emblem TMAX.
Melihat bentuk depannya, windshield didesain lebih pendek dari sebelumnya. Bagian buritan juga tak luput dari sentuhan ubahan, dibuat lebih sporty.
(BACA JUGA: Reinkarnasi Yamaha TMAX Berwujud Cafe Racer)
Warna yang diberikan ada mirip dengan Yamaha R1M yakni Matte Silver, dipadu Sword Silver yang lebih gelap. Bobot skutik ini kurang lebih 213 kg, masih bisa dikatakan ringan untuk sekelas motor yang punya mesin besar.
Mesinnya sendiri bertipe 2-silinder paralel DOHC 4-klep bisa semburkan tenaga 45,32 hp @6.750 rpm dengan torsi 53 Nm @5.250 rpm. Pada drive belt CVT-nya sudah dibuat model karbon yang diklaim lebih kuat, ringan dan ramping 15 mm.
Fitur lainnya, TMAX udah dibekali dengan kontrol traksi D-Mode untuk pilihan tenaganya. Bisa memilih mode Touring yang berkarakter lembut atau Sport yang lebih galak dan bisa Merasakan output maksimal mesin.
Untuk memilih fitur D-Mode tadi hanya tinggal pencet di setang dengan riding atau ride-by-wire. Sistem ECU TMAX sudah gunakan tipe YCC-T (Yamaha Chip Controlled Throttle) 32-bit seperti moge R1.
(BACA JUGA: Aksesori Penambah Estetika Yamaha T-Max)
Sebagai informasi Yamaha TMAX yang ada di Indonesia hanya ada di varian DX. Untuk lebih jelasnya simak spesifikasi lengkapnya di bawah ini.
Mesin
Tipe : Twin-cylinder in-line forward, 4-tak, liquid cooling DOHC , 4-klep
Kapasitas mesin : 530 cc
Bore dan Stroke : 68.0 x 73.0 mm
Kompresi mesin : 10: 9: 1
Tenaga maksimum : 45,32 hp @ 6.750 rpm
Torsi maksimum : 53 Nm @ 5.250 rpm
Konsumsi bahan bakar : 18,86 km / liter
Kaki-Kaki
Suspensi depan : Upside-down dengan travel 120 mm
Suspensi belakang : Monoshock dengan swing-arm horizontal dengan travel 117 mm
Rem depan : Double-disk berukuran 267 mm
Rem belakang : Single disk berukuran 282 mm
Ban depan : 120 / 70 - 15
Ban belakang : 160 / 60 - 15
Dimensi
Panjang x Lebar x Tinggi : 2.200 mm x 765 mm x 1,420 mm
Tinggi jok : 800 mm
Wheelbase : 1.575 mm
Ground clearance : 125 mm
Kapasitas bahan bakar : 15 liter
Editor | : | Donny Apriliananda |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR