Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Simak Arah Baru Desain Masa Depan Datsun

Febri Ardani Saragih - Jumat, 11 Agustus 2017 | 17:35 WIB
Kei Kyu, Executive Design Director Product Design Departement No.3 Global Design Center Nissan Motor Co., Ltd berpose di samping rancangannya, konsep Datsun GO Live, di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).
Febri Ardani/Otomania.com
Kei Kyu, Executive Design Director Product Design Departement No.3 Global Design Center Nissan Motor Co., Ltd berpose di samping rancangannya, konsep Datsun GO Live, di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).

Tangerang, Otomania.com – Debut dunia konsep baru Datsun GO Live di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) merupakan petunjuk baru tentang arah pengembangan GO dan GO+. Dari penampilannya terbaca, dua model produksi lokal itu bakal punya tampilan menyesuaikan tren terkini.

Baca: Konsep Datsun, Inspirasi Buat Model Baru GO

Kei Kyu, Executive Design Director Product Design Departement No.3 Global Design Center Nissan Motor Co., Ltd, menjelaskan, GO Live merupakan produk latihan desain. Tujuannya mencari elemen desain yang pas dengan keinginan pasar utama Datsun.

“Kami sedang mengetes desain kami, mencocokannya dengan pasar atau dengan perasaan fesyen masyarakat. Kemudian bila perasaan fesyen itu oke di pasar, mungkin kami bisa memikirkan tema warna baru atau desain baru untuk masa depan GO dan GO+,” kata Kyu, di stan Datsun di GIIAS, Kamis (10/8/2017).

Konsep Datsun GO Live, world premiere di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).
Febri Ardani/otomania.com
Konsep Datsun GO Live, world premiere di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).
GO Live menggunakan basis hatchback GO, ubahan utamanya pada bagian eksterior. Elemen desain yang ditonjolkan Kyu yaitu grafis pada bodi serta kombinasi warna hitam, abu-abu metalik, dan kuning.

Desain GO Live dirancang khusus untuk selera masyarakat Indonesia dan dirangkai buat dipamerkan di GIIAS. Desain seperti ini dikatakan Kyu belum tentu cocok untuk pasar Datsun lainnya, seperti di India atau Rusia.

Konsep Datsun GO Live, world premiere di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).
Febri Ardani/otomania.com
Konsep Datsun GO Live, world premiere di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017).

“Kami punya sesi dengan tim product planning dan marketing. Kami punya beberapa konsep, tapi akhirnya kami memilih hanya satu untuk acara ini,” kata Kyu.

“Saya pikir begitu (GO Live petunjuk pengembangan GO dan GO+. Ini petunjuk arah desain baru dalam hal bentuk dan kordinasi warna. Saya sangat suka dengan grafisnya. Saya sedang memikirkan ingin menerapkannya ke produksi massal, memang agak sediki bikin pusing kepala tapi saya menginginkannya,” ucap Kyu. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa