Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengamanan Arus Lalu Lintas Saat "Long Weekend"

Aditya Maulana - Sabtu, 22 April 2017 | 08:35 WIB
Astratel ikut pengusahaan Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dengan kepemilikan saham efektif 18 persen.
Dokumentasi Astratel
Astratel ikut pengusahaan Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dengan kepemilikan saham efektif 18 persen.

Jakarta, Otomania.com - Korps Lalu Lintas Polri (Korlantas Polri) menurunkan ribuan personil untuk mengawal libur panjang (long weekend) pekan ini. Masing-masing Polda mengerahkan 945 orang untuk mengamankan arus lalu lintas.

Polda yang terlibat terdiri dari Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Banten, Polda Jawa Tengah dan Polda Bengkulu. Demikian dilansir laman ntmcpolri, Sabtu (22/4/2017).

"Kami juga (Korlantas Polri) akan menyiapkan 500 personil jika dibutuhkan dan semuanya akan berjaga di jalur-jalur krusial," kata Kepala Korps Lalu Lintas Polri Brigjen Royke Lumowa di Mabes Polri, Jumat (21/4/2017).

Jalur yang diperkirakan padat, kata Royke dimulai Semanggi ke arah Tangeral tol Kebon Jeruk, ke arah Cawang, Cikampek, Jagorawi, hingga Cikarang. Di luar daerah itu juga sudah disiapkan ratusan personil untuk berjaga.

Sementara itu, AKBP Budiyanto, Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya menambahkan, libur panjang kali ini tidak ada rekayasa lalu lintas dan pembatasan untuk truk.

Namun, jika kondisi jalan macet kendaraan berat itu akan diarahkan ke rest area. "Jadi baik di jalan tol atau yang non tol akan kita atur lalu lintasnya," kata Budiyanto.

Selain itu, polisi juga akan berkoordinasi dengan Jasa Marga untuk rekayasa arus lalu lintas di jalan tol apabila terjadi kemacetan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa