Jakarta, Otomania.com - Pengguna kendaraan bermotor wajib mengetahui kondisi dari sistem pengereman. Sebab, piranti itu menjadi salah satu perangkat paling vital, karena menyangkut kesemalatan berkendara ketika di jalan.
Paling utama, bisa mengetahui keadaan kampas rem apakah masih layak digunakan atau tidak. Kali ini, Otomania.com akan mengulas untuk sepeda motor.
Manto, pemilik bengkel Scooter Layur menjelaskan, paling mudah, yaitu mendengar suara berdecit dibagian kampas rem ketika motor dalam posisi berjalan.
"Kalau seperti itu sudah pasti kampas rem habis dan harus diganti," kata Manto kepada Otomania.com, Rabu (1/3/2017).
Menurut Manto, kalau sudah kondisinya seperti itu kampas rem harus diganti. Sebab, bisa merusak lapisan cakram karena bergesekan dengan kampas rem yang sudah habis.
Cara kedua, lanjut Manto bisa dirasakan ketika melakukan pengereman. Jika dirasa kurang maksimal, maka mulai menipis. "Kalau seperti itu juga disarankan langsung diganti demi keselamatan," ujar Manto.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR