Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Ruginya Setir Tidak Lurus Saat Parkir

Febri Ardani Saragih - Selasa, 31 Januari 2017 | 18:25 WIB
Honda Civic generasi ke-10 dijual di Indonesia sejak April 2016
Febri Ardani/KompasOtomotif
Honda Civic generasi ke-10 dijual di Indonesia sejak April 2016

Jakarta, Otomania – Masalahnya bukan jadi elok atau tidak dilihat kalau membiarkan ban mobil tidak lurus saat parkir. Bila hal itu jadi kebiasaan bisa merugikan kesehatan mobil, terutama pada sistem power steering hidraulik yang memanfaatkan tekanan cairan.

Arifani Perbowo, Logistic and Production General Manager Kia Mobil Indonesia (KMI), menguraikan, sistem power steering hidraulik menggunakan pompa yang bekerja menyalurkan cairan dan tekanan untuk membantu sopir enteng menggerakan kemudi. Pompa itu aktif jika mesin menyala.

Nah kalau posisi bannya miring lalu mesin dimatikan, itu pompanya masih posisi aktif,” kata Arifani, Selasa (31/1/2017).

Dampaknya, tekanan cairan di dalam sistem sedang tinggi dan sambungan antar selang menjadi tegang. “Kalau berlangsung lama yang kalah pipanya, nanti bisa memicu kebocoran,” ucap Arifani.

Catatannya, efek merugikan itu tidak berlaku buat mobil yang sudah menggunakan Electronic Power Steering (EPS) sebab kerjanya tidak menggunakan pompa, cairan, dan selang. Namun bukan berarti pengemudi bisa memarkir dengan posisi ban sembarangan, sebab kebiasaan minus itu bakal memengaruhi umur komponen.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa