Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

45 Tahun, Toyota Sudah Jual 5 Juta Mobil di Indonesia

Febri Ardani Saragih - Rabu, 18 Januari 2017 | 17:05 WIB

Jakarta, Otomania – Toyota terus-terusan membuktikan sebagai merek paling maju di Indonesia. Pada tahun lalu, Toyota Indonesia baru saja menorehkan prestasi penting yaitu mencapai penjualan domestik 5 juta unit hasil akumulasi selama 45 tahun berkiprah di dalam negeri.

Model paling laris Toyota yaitu Kijang. Sampai akhir 2016, penjualan model pertama yang diproduksi Toyota di Indonesia ini telah mencapai 1,7 juta unit sepanjang sejarah selama 40 tahun.

“Selama 45 tahun sebanyak 5 juta kendaraan telah terjual di pasar domestik Indonesia. Jika ditambah ekspor Toyota dari Indonesia, sudah 1 juta unit. Terima kasih banyak,” kata Presiden Direktur Toyota Astra Motor (TAM) Hiroyuki Fukui, saat peluncuran Innova Venturer di Jakarta, Senin (16/1/2017).

Walau pasar tidak begitu bergairah pada tahun lalu, Toyota justru berkembang. Sepanjang 2016, Fukui menyampaikan penjualan Toyota mencapai 389.000 unit dengan dominasi pangsa pasar terbesar di Indonesia, 36 persen.

Saat ini Indonesia merupakan pasar terbesar keempat buat Toyota di dunia. Posisinya ada di belakang Amerika Serikat, Jepang, dan China. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa