Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertamina Siapkan Dana Lebih Besar buat Rio

Stanly Ravel - Selasa, 27 Desember 2016 | 18:10 WIB

Jakarta, Otomania - PT Pertamina (Persero) siap kembali mendukung Rio Haryanto di balap Formula 1 (F1) 2017. Bahkan dikabarkan nominal angka sponsornya lebih besar dari sebelumnya.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina Wianda Pusponegoro, mengatakan bahwa, Pertamina sudah memiliki budget untuk Rio Haryanto kembali berlaga di musim depan.

"Kami masih siap dukung Rio untuk musim depan, kita sudah ada dana dan manajemen tim Rio juga sudah tahu. Dana yang kita siapkan itu diharapkan bisa lebih dari cukup, karena porsinya sudah kita naikkan dari sebelumnya," ucap Wianda kepada Otomania, Jumat (23/12/2016).


Menurut dia, meski jumlah dana untuk tahun depan sudah lebih dari 5 juta euro, namun sampai saat ini Pertamina masih menunggu kepastian dan kejelasan tim untuk Rio. Bahkan Pertamina sudah meminta kepada tim-tim yang masih tersedia untuk memberik kesempatan.

"Sekarang makin sempit, pilihannya rata-rata didominasi oleh tim papan atas. Kami sudah meminta kesempatan, tapi itu tergatung mereka," kata Wianda.

Wianda menjelaskan bahwa tim besar identik akan meminta sponsor yang cukup besar, bila dana yang sudah disiapkan tidak bisa memenuhi permintaan mereka kami juga tidak bisa berbuat banyak.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa