Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru Mazda Bakal Lebih "Indonesia"

Aditya Maulana - Senin, 14 November 2016 | 07:34 WIB

Jakarta, Otomania - Mazda bersama dengan distributor baru, yaitu Eurokars Motor Indonesia (EMI) diyakini bakal lebih fleksibel. Terutama, dalam menghadirkan model baru ke pasar otomotif nasional.

Awal 2017, model pertama yang akan diluncurkan menurut sumber Otomania, yaitu CX-3. Nantinya tersedia dua varian, dan menggendong mesin 2.000 cc.

Bukan hanya itu, model lain yang didatangkan ke Indonesia, kata sumber itu akan lebih sesuai dengan karakter dan keinginan masyarakat Indonesia.

Baca: Mazda Jepang Tunjuk Eurokars Gantikan MMI

"Banyak model baru tahun depan yang khusus untuk masyarakat Indonesia," ucap sumber itu.

Pernyataan serupa juga diungkapan oleh Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia (MMI) Astrid Ariani Wijana. Menurut dia, akan banyak kejutan tahun depan.

"Ditunggu saja perkembangan terbarunya, sekarang saya belum bisa berbicara. Intinya kegiatan kami ke depan tetap berjalan seperti biasa," ujar Astrid kepada Otomania akhir pekan lalu.

Di seluruh Indonesia, jaringan penjualan penjualan Mazda sudah mencapai 45 diler. Eurokars sebagai distributor baru, mulai aktif pada Februari 2017.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa