Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikers, Lakukan Ini Setelah Terabas Banjir

Aditya Maulana - Jumat, 14 Oktober 2016 | 12:35 WIB

Jakarta, Otomania - Wilayah Jabodetabek belakangan ini setiap hari diguyur hujan. Akibatnya, ada genangan air di beberapa ruas jalan, yang mengganggu kelancaran pengguna kendaraan, baik mobil atau sepeda motor.

Nah, jika melewati atau menerabas bajir, namun kondisi mesin motor masih menyala, dan tetap bisa berjalan normal, apa yang harus dilakukan oleh pengguna motor tersebut?

Muhammad Abidin, GM After Sales & Motorsport Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengatakan, jika masih bisa dibawa jalan, maka lanjutkan sampai ke tujuan. Namun, setelah itu wajib mengecek beberapa komponen.

"Terutama bagian filter udara. Bisa dicek terkena genangan air atau tidak," kata Abidin kepada Otomania melalui pesan singkat, Kamis (13/10/2016) malam.

Jika terkena genangan air, kata Abidin bisa mengganggu sirkulasi udara. Sehingga, disarankan diganti dengan yang baru, dan dilakukan di bengkel resmi guna menjaga keamanan dan kualitas.

"Untuk memastikan lebih baik datang ke bengkel, jadi kalau ada masalah segera diperbaiki," kata Abidin.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa