Tangerang, Otomania – Selain membawa Hyundai i20 terbaru, PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) juga menghadirkan dua produk anyar lainnya yakni All New Tucson XG dan Hyundai H-100. Kedua produk ini akan melengkapi lini produk Hyundai di segmen SUV dan kendaraan komersial.
“Kami menghadirkan Hyundai Tucson XG berdasarkan permintaan konsumen untuk kendaraan dengan desain modern juga tangguh. H-100 kami hadirkan untuk kebutuhan kendaraan niaga yang dapat diandalkan dan tahan lama,” ucap Mukiat Sutikno, Presiden Direktur HMI saat peluncuran kedua produk di GIIAS 2016, Kamis (11/8/2016).
Tucson XG terbaru hadir dengan ubahan seperti gril depan lapis krom, lampu kabut black gloss, pelek 18 inci, multimedia 8 inci dan Side mirror LED light repeater. SUV ini hadir dengan mesin NU 2.0 MPI, D-CVVT yang dipasangkan dengan automatic shiftronic.
H-100 dihadirkan terpisah di Hall 2-E bersama kendaraan komersial lainnya. Mobil ini menggunakan mesin diesel T2 2.6 L yang menghasilkan maksimum tenaga hingga 80 ps di putaran 4.000 rpm.
Pikap ini menggunakan desin flat deck dengan pintu 3 way system sehingga memudahkan proses bongkar muat. Ukuran baknya panjang 2.785 mm, lebar 1.630 mm dan tinggi 355 mm. Fitur pengereman menggunakan cakram untuk di depan dan belakang menggunakan drum, tambahan Double booster system + LSPV.
Hyundai Tucson XG hadir dengan banderol harga Rp 416 juta on the road sedangkan untuk pick up H100 dibanderol dengan harga 179,9 juta untuk chassis dan 184,9 juta untuk pikap. Booth Hyundai hadir di dua lokasi yakni hall 7C untuk kendaraan peumang da hall 2E untuk kendaraan komersial.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR