Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Susul Pascal, Rio Haryanto Juga Terlempar ke Gravel

Setyo Adi Nugroho - Minggu, 10 Juli 2016 | 20:05 WIB

Silverstone, Otomania – Kiprah pebalap Indonesia, Rio Haryanto di GP Inggris harus berakhir cukup cepat, Minggu (10/7/2016), di Sirkuit Silverstone.

Mobil yang dikendarai Rio melintir keluar lintasan saat memasuki putaran ke 25. Rio harus menyusul rekan satu timnya, Pascal Wehrlein yang lebih dulu menyudahi balapan di lap ketujuh.

Rio tampak tidak dapat mengendalikan mobilnya saat memasuki tikungan pertama. Kondisi trek yang meninggalkan sedikit bekas air setelah hujan cukup menyulitkan.

"Saya keluar dan berada di pembatas," ucap Rio pada tim melalui komunikasi radio. Meski tidak terlihat kerusakan parah, ini membuatnya harus mengakhiri balapan di GP Inggris lebih cepat.

Hasil ini cukup mengecewakan bagi tim Manor mengingat mereka mendapatkan hasil yang cukup menggembirakan di gelaran GP Austria minggu lalu

Balapan GP Inggris, Minggu (10/7/2016) jadi salah satu balapan dengan kondisi yang menantang bagi seluruh pebalap. Hujan deras sebelum balapan dimulai membuat para pebalap harus start di belakang safety car. Kondisi trek yang cukup basah juga menjadi tantangan tersendiri.

Rio Haryanto sendiri bukannya tanpa halangan. Pada lap ke sembilan, mobil Rio sempat melintir saat menggunakan ban intermediate. Beruntung tak ada kerusakan berarti pada mobilnya dan ia dapat melanjutkan balapan.

Pada lap ke 25 posisi pertama masih ditempati oleh Lewis Hamilton, diikuti oleh Max Verstappen. Max merebut posisi Nico Rosberg yang kini menempati posisi ketiga dan Daniel Riciardo di tempat keempat.

Beberapa pebalap masih mengalami kesulitan mengendalikan kendaraan mereka meski kondisi lintasan sudah mulai mengering. Dua pebalap Ferrari, Raikkonen dan Sebastian Vettel masih berusaha untuk merangsek ke posisi terdepan meski beberapa kali mobil mereka melintir.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa