Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ragam Paket Rental Mobil untuk Mudik

Stanly Ravel - Sabtu, 18 Juni 2016 | 07:09 WIB

Jakarta, Otomania - Selain perusahaan besar seperti Track Astra Rent a Car, jasa sewa mobil jelang musim mudik 2016 juga mendapat angin segar. Bahkan meski harga sewa relatif naik, namun tetap mendapat animo yang tinggi.

Taufik Hidayat pengurus rental mobil C&J Car Rental di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, mengatakan, untuk tahun ini kenaikan harga sewa relatif tinggi, tarif dan paket juga sudah dibentuk khusus edisi mudik.

"Untuk tahun ini kenaikan kami sampai 60 persen dari harga normal, tapi mulai minggu depan kami sudah tidak terima lagi sewa harian karena sudah fokus pada penyewaan untuk mudik melalui paket sewa tujuh hari dan 10 hari," ucap Taufik saat ditemui Otomania, Jumat (17/6/2016).

Harga paket yang ditawarkan juga beragam, tergantung dari beberapa hal. Mulai dari tipe mobil dan tahun produksi si mobil yang mau disewa.

"Tahun lebih muda pasti lebih mahal, meski pun modelnya mobil kecil. Contoh Xenia 2010 kami sewakan paket tujuh hari itu Rp 4,250 juta, sedangkan Honda Brio matik tahun 2013 itu kami kasih Rp 4,5 juta. Soal pilihan transmisi tidak ada beda harga, yang lebih penting masalah tahun, karena lebih mudah pasti lebih nyaman," papar Taufik.

Meski demkian, Taufik mengatakan harga yang diberikan merupakan harga lepas kunci, artinya tanpa ada supir. Bila plus bersama supir ada tambahan harga sendiri. "Kalau supir itu biasanya beda-beda tiap rental, kalau di sini pakai supir tambah Rp 200.000 per hari, itu harga pokok di luar dari uang makan," ujar Taufik.


Hal senada juga diutarakan oleh Achmad, dari rental Sosor Rent Car. Menurutnya untuk saat ini sistem sewa mudik sudah berlaku model paket, yakni lima hari, tujuh hari, dan 10 hari.

"Kalau di sini kami berusaha tidak merepotkan konsumen, jadi sewa mobil baik matik dan manual kami samakan harganya tapi kami tidak ada supir. Untuk paket ada lima, tujuh, dan 10 hari semua kami berlakukan mulai akhir Juni nanti," ucap Achmad di waktu yang sama.

Berikut paket sewa mobil C&J Car Rental

1. Daihatsu Xenia Sporty 2010
- Paket 7 hari Rp 4.250.000
- Paket 10 hari Rp 5.500.000

2. Daihatsu Ayla 2013
- Paket 7 hari Rp 4.250.000
- Paket 10 hari Rp 5.500.000

3. Honda Brio 2013
- Paket 7 hari Rp 4.500.000
- Paket 10 haru Rp 5.750.000

4. All New Xenia 2012
- Paket 7 hari Rp 4.500.000
- Paket 10 hari Rp 5.750.000

5. All New Avanza 2012
- Paket 7 hari Rp 4.500.000
- Paket 10 hari Rp 5.750.000

6. New Avanza 2015 matik
- Paket 7 hari Rp 5.300.000
- Paket 10 hari Rp 7.000.000

7. Toyota Innova 2014
- Paket 7 hari Rp 5.300.000
- Paket 10 hari Rp 7.000.000

8. Honda Mobilio 2014 matik
- Paket 7 hari Rp 5.300.000
- Paket 10 hari Rp 7.000.000

9. Suzuki Ertiga 2015
- Paket 7 hari Rp 4.800.000
- Paket 10 hari Rp 6.300.000

10. All New Avanza 2015
- Paket 7 hari Rp 4.800.000
- PAket 10 hari Rp 6.300.000

*Pakai driver tambah Rp 200.000 per hari.

Paket Sewa Sosor Rent Car

Toyota Avanza & Suzuki Ertiga

- 10 hari Rp 6,5 juta
- 7 hari Rp 5 juta
- 5 hari RP 4 juta

Toyota Yaris
- 10 hari Rp 7 juta
- 7 hari Rp 5,5 juta
- 5 hari Rp 4,5 juta

Toyota Agya
- 10 hari Rp 5,5 juta
- 7 hari Rp 4 juta
- 5 hari Rp 3 juta

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa