Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berebut Supremasi Mini di Ajang Balap Minggu Yamaha

Donny Apriliananda - Jumat, 27 Mei 2016 | 13:05 WIB

Jakarta, Otomania – Ajang Yamaha Sunday Race (YSR) akan menuju puncaknya Sabtu-Minggu, 28-29 Mei 2016 di Sentul International Circuit, Bogor. Ajang balap yang diselenggarakan oleh Yamaha untuk mengakomodir hobi balap pengguna R Series ini sukses pada dua seri sebelumnya, Maret dan April lalu.

Pertarungan sengit dipastikan mewarnai race untuk menjadi jawara di YSR 2016. Menurut Robby Winaldy, Koordinator YSR PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), dalam siaran resmi (27/5/2016), antusias rider baik pro maupun dari komunitas sangat besar terhadap YSR.

”Seri 1 dan 2 bisa kita lihat semakin bertambah jumlah rider yang ikut berpartisipasi. Rider yang ikut juga punya ambisi untuk menang. Pada seri 3 atau putaran final kali ini bisa saya pastikan akan semakin seru dalam perebutan juara di seluruh kelas,” kata Robby.

Pada hasil seri 1 dan 2, persaingan juara di seluruh kelas selalu berubah. Ini menunjukkan bahwa peluang seluruh rider untuk menjadi juara sama. Apalagi di ajang YSR, Yamaha konsisten meningkatkan riding skill rider melalui program Yamaha Riding Analyzer.

Program yang ditujukan untuk menganalisis kemampuan riding pembalap ini banyak diminati oleh rider dan dijadikan pedoman evaluasi untuk menghadapi race selanjutnya.

Di final YSR 2016, Yamalube akan memberikan reward untuk peserta yang menggunakan Oli Yamalube Racing. Pemenang (juara 1) dalam setiap kelas akan mendapatkan hadiah Rp 1,5 juta.

Peserta dari kelas Com A & Com B (komunitas) juga berhak mengikuti program Sakura rewards di final YSR 2016. Setiap pemenang yang sudah mendaftarakan diri dan menjadi pemenang (juara 1) akan mendapatkan muffler Sakura.

Yamaha akan memberikan penghargaan bagi kerja keras pebalap yang menjadi juara umum di YSR 2016 ini. Berikut adalah bentuk apresiasi penghargaan dari Yamaha :

1.      1 Unit Yamaha MT25 – Kelas Sport 250 cc Pro Rider
2.      1 Unit Yamaha Xabre 150 cc – Kelas Sport 150 cc Pro Rider
3.      1 Unit Yamaha Xabre 150 cc – Kelas Sport 250 cc Com Pro
4.      1 Unit Yamaha Nmax Non ABS – Kelas Sport 250 cc Com A
5.      1 Unit Yamaha Aerox – Kelas Sport 250 cc Com B
6.      1 Unit Yamaha Aerox – Kelas Sport 150 cc Com A

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa