Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nyicil Rp 1 Jutaan Bisa Punya Mobil Honda

Donny Apriliananda - Jumat, 20 Mei 2016 | 18:00 WIB

Jakarta, Otomania – Jelang musim mudik dan Lebaran, biasanya menjadi momen yang pas untuk ganti mobil. Ini pula yang ditangkap Honda Jakarta Center (HJC) sebagai diler utama Honda di Jabodetabek, untuk kembali mengadakan kampanye Honda Mudik Hebat.

Berbagai kemudahan membeli mobil Honda digulirkan lagi via aktivitas pameran yang diselenggarakan di Kota Kasablanka mulai 18 Mei hingga 22 Mei 2016. Aktivitas ini diadakan dengan menyuguhkan banyak promo menarik.

HJC menampilkan line up andalan yang mendapatkan penghargaan dari salah satu media otomotif. Model itu antara lain Honda New Mobilio yang terpilih sebagai ”The Best Compact MPV”, Honda All New Jazz yang mempunyai gelar sebagai “The Best Compact Hatchback”. Tentu saja LSUV teranyar Honda BR-V juga menjadi suguhan.

Kemudahan pembelian antara lain promo Lucky Dip jutaan rupiah dan berbagai opsi pembayaran yang menarik. Misalnya, program TDP Ringan mulai 20 juta, cicilan ringan mulai Ro 1 juta, bunga 0 persen, dan tenor cicilan hingga 8 tahun.

Tidak hanya itu, berbagai bonus pun juga diberikan pada pameran kali ini, seperti gratis perawatan berkala selama tiga tahun serta gratis layanan darurat 24 jam. Promo dan bonus yang ditawarkan berlaku selama pameran berlangsung.

Ada apresiasi untuk konsumen di acara ini, yakni Grand Prize satu unit Honda New Mobilio RS CVT untuk periode pembelian April 2016. Pengundian pemenang dilaksanakan pada Rabu, 18 Mei 2016, berbarengan dengan pameran ini berlangsung.

Setelah itu pengumuman dan pembagian hadiah secara simbolik kepada pemenang dilakukan pada Sabtu, 21 Mei 2016 yang berlangsung di pameran Honda Kota Kasablanka.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa