Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waktu yang Tepat Buat Beli Mobil

Donny Apriliananda - Selasa, 10 Mei 2016 | 17:34 WIB

Jakarta, Otomania – Bulan puasa memang belum datang, apalagi Lebaran. Tapi buat sebagian orang, atmosfernya sudah terasa sangat dekat. Persiapan mulai dilakukan jelang musim mudik, termasuk mencari mobil baru maupun bekas yang berkualitas.

Kapan sebenarnya ”peak season” orang mulai mencari mobil buat mudik? Berdasarkan pengalaman, Chief Operating Officer Mobil88 Halomoan Fischer Lumbantoruoan, mengatakan bahwa tren mencari mobil biasanya mulai naik dua minggu sebelum puasa hingga dua minggu sebelum Lebaran.

”Atau bila dikonversi, masa-masa itu terjadi pertengahan Mei 2016 ini hingga pertengahan Juni 2016. Di situlah waktu dimana banyak orang mencari mobil buat Lebaran. Rentangnya sebulan,” ujar Fischer kepada Otomania, (10/5/2016).

Selama rentang waktu itu, menurut Fischer, orang akan berebut mencari mobil terbaik, baik baru atau bekas untuk dibawa mudik. Karena itulah itulah, Mobil88 sebagai penyedia mobil bekas, mulai menggelar ”perangsang” untuk orang ganti mobil berupa program khusus. (hiperlink untuk berita yang sudah tayang)

Meski program sudah dimulai sejak 9 Mei 2016, namun hingga kini, menurut Fischer, masa puncaknya orang cari mobil akan dimulai pada 15 Mei mendatang. ”Kami belajar dari tren sebelumnya, saat ini masih flat. Tapi sebentar lagi permintaan akan melonjak memasuki pertengahan bulan,” ujar Fischer.

Di masa-masa seperti inilah, banyak diler yang siap melayangkan program khusus jelang Lebaran. Biasanya, program yang digulirkan bakal sangat menguntungkan, dan ini akan menjadi waktu yang tepat untuk berburu mobil.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa