Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang Lebaran, Makin Sulit Cari Avanza-Xenia Seken

Stanly Ravel - Senin, 2 Mei 2016 | 10:46 WIB

Jakarta, Otomania - Mendekati Hari Raya Idul Fitri yang jatuh pada Juli nanti, pedagang mobil bekas (mobkas) mulai mengantisipasi lonjakan penjualan. Hal ini sudah menjadi rutinitas tahunan sekaligus panen bagi para pedagang mobkas.

Teddy, selaku pemilik diler mobkas Teedy Jaya Motor di MGK mengatakan bahwa kemungkinan besar lonjakan penjualan mobkas akan naik pada akhir bulan Mei. Serta pertengahan bulan puasa di Juni nanti.

"Ini sudah umum, biasanya sebelum puasa dan di pertengahan puasa. Untuk unit paling banyak di cari tipe mobil keluarga dan muat banyak, seperti Xenia, Avanza, dan sejenisnya," ucap Teddy saat dihubungi Otomania, Minggu (1/5/2016).

Masalah saat ini, menurut Teddy adalah ketersediaan unit mobkas dari MPV sejuta umat yang susah dicari. Bahkan banyak pedagang sudah mulai mencari unitnya sejak saat ini.


"Unit seperti Avanza dan Xenia saat ini barangnya susah sejak banyak dibeli untuk kendaraan taksi online. Jadi kebanyakan dari kami (pedagan mobkas) sudah mulai hunting dari jauh-jauh hari. Pemilik yang menggunakan mobil juga rata-rata menjual dengan harga tinggi apalagi menjelang hari raya," kata Teddy.

Bicara soal model, Teddy mengungkapkan bahwa bila musim Lebaran kebanyakan orang lebih mencari dari sisi kebutuhan. Jadi baik itu model baru atau lama, asal unitnya masih bagus dan tidak telalu tua orang masih tertarik untuk membeli.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa