Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

IIMS Akhir Pekan, Pengunjung Sulit Cari Tempat Istirahat

Setyo Adi Nugroho - Senin, 11 April 2016 | 08:01 WIB

Jakarta, Otomania – Ramainya pengunjung yang datang di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS), JI Expo Kemayoran, pada akhir pekan kemarin membuat pengunjung cepat lelah. Ini terlihat dari banyaknya pengunjung yang memenuhi area kosong di pameran IIMS 2016 untuk duduk dan melepas lelah.

Kelelahan pengunjung ini terjadi karena suasana pameran yang ramai menyebabkan ruang gerak berjalan cukup sempit. Akhirnya waktu untuk berjalan melihat seluruh pameran menjadi lebih lama dan rasa lelah datang.

“Saya baru mengunjungi setengah pameran, baru dari hall B dan C tapi sudah capek. Ramai sekali. Saya cari saja tempat yang bisa buat duduk, istirahat sebentar,” ujar Diana, pengunjung IIMS 2016 dari Bintaro yang datang ke pameran bersama keluarganya sedang duduk di pinggir area movie car di hall B3C3.

Pihak penyelenggara IIMS 2016 bukannya tidak menyediakan tempat istirahat bagi pengunjung. Dari pantauan Otomania, rest area untuk pengunjung menyediakan layanan yang cukup lengkap dan nyaman.

Selain menyediakan tempat duduk, tempat istirahat tersebut menyediakan stand untuk mengisi ulang daya baterai gadget pengunjung. Di rest area ini juga tersedia kursi pijat. Area istirahat ini pun didesain cukup nyaman dengan menggunakan kanopi layaknya tempat duduk di taman.

Tempat istirahat ini  tersedia di hall B3C3 di dekat booth Ferrari Owner Club Indonesia (FOCI) serta di hall C dekat dengan stand V-Kool. Tempat duduk di area istirahat ini dapat menampung 12 orang.

Selain di tempat istirahat tersebut, pengunjung juga dapat beristirahat di area-area outdoor seperti di selasar, food court atau area outdoor tepatnya di hall Indonesian Builder. Namun memang kalah nyaman dengan yang ada dalam hall pameran utama.

“Kalau duduk diluar bisa, hanya panas. Anak rewel kalo panas, jadi masuk ke hall pameran dan kita cari tempat kosong buat melemaskan kaki,” ujar Fitri, saat ditemui Otomania sedang duduk di area pojok Hall C dekat stand inovasi mobil listrik mahasiswa Indonesia.

Demi kenyamanan pengunjung, rest area atau tempat duduk untuk beristirahat mungkin bisa ditambah di beberapa lokasi strategis. Hal ini dapat memberikan kenyamanan selama berkunjung ke pameran.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa