Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Buang Kesan "Murah" Datsun

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 6 April 2016 | 08:39 WIB

Jakarta, Otomania -  Pengguna Datsun, baik model Go maupun GO+, hal yang sering dilakukan pertama kali adalah mengganti pelek bawaan pabrikan. Pelek asli 13 inci dengan model kaleng sering tidak memuaskan pemilik kendaraan yang masuk kelas mobil murah ramah lingkungan (LCGC) ini.

Lalu, berapakah ukuran yang bisa dipasangkan ke dua model mobil berbiaya murah dari Datsun ini?

Yohanes Hanifa dari JB Autofashion Pasar Mobil Kemayoran, saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu, menerangkan para pemilik Datsun beruntung karena mobil ini mampu menggunakan ukuran pelek hingga 17 inci. Hal ini karena pelek dari pabrikan terbilang di bawah spesifkasi.

“Datsun itu model bawaan peleknya underspek, mungkin untuk menekan biaya. Padahal mobil ini dapat menggunakan ukuran pelek hingga 17 inci tanpa masalah,” ujar Yohanes.

Yohanes menerangkan, kemampuan menggunakan pelek hingga ukuran 17 inci dapat dilihat dari ukuran rongga spakbor. Spakbor Datsun masih menyisakan ruang yang bisa dipasangkan pelek dan ban 17 inci. 

“Ukuran rongganya lebar, sehingga untuk ukuran pelek sampai 17 ini tidak mengalami masalah. Tinggal pasang. Ukuran ban juga disesuaikan, paling nyaman dengan ukuran tinggi dinding 50,” ujar Yohanes.

Di pasaran, pelek ukuran 17 untuk Datsun mayoritas mengusung tipe elegan. Merek-merek seperti Vossen, ADV, VolkRay serta beragam model lain dapat dipilih karena model untuk ukuran 17 inci sangat banyak.

“Biasanya pembeli langsung memilih menggunakan pelek 17 untuk mengganti pelek bawaan. Selain nampak lebih gagah, penggantian ukuran standar ke 15 atau 16 terkesan tanggung,” ujar Yohanes.

Ragam pelek 17 inci ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 4,7 juta per satu set pelek dengan bahan alluminium alloy. Harga ini belum termasuk ban yang harus diganti mengikuti ukuran pelek. Jika Anda tertarik mencari pelek untuk Datsun Anda, sambangi JB Autofasion di pasar otomotif Kemayoran atau kunjungi www.jbautofashion.com

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa