Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alex Rossi Jadi Pebalap Cadangan Manor, Rio Terancam?

Donny Apriliananda - Jumat, 11 Maret 2016 | 07:08 WIB

Yorkshire, Otomania – Alexander Rossi balik lagi ke Manor Racing setelah pebalap Amerika Serikat itu ditugaskan sebagai pebalap cadangan pada musim balap F1 2016. Kembalinya Rossi cukup mengejutkan, apalagi dirinya sudah teken kontrak dengan tim Andretti Autosport di Indycar.

Rossi memang sudah akrab dengan Manor, setelah membalap bersama tim asal Inggris itu selama lima musim. Pebalap berusia 24 tahun itu pun harus rela kehilangan kursi membalap semusim penuh dengan Manor, dan jatah itu ”last minute” diberikan ke Rio Haryanto.

”Saya mendedikasikan karir di F1 dan saya masih menunggu kesempatan itu datang lagi. Jadi ini adalah jalan agar saya tetap tajam dan siap,” ucap Rossi dikutip ESPN, Kamis (10/3/2016).

Rossi tidak menutupi kekecewaannya saat terdepak dari kursi Manor Racing. Padahal, dia mengaku sangat berusaha keras untuk mempertahankan kursi itu. Bergabung kembali dengan Manor sebagai pebalap cadangan membuka kesempatan untuk berada di level teratas.

Sebagai pebalap cadangan, Rossi akan ikut dalam 11 seri F1, dimulai di GP Russia pada Mei 2016 mendatang. Lima di antara 11 seri itu bersinggungan dengan musim Indycar, dan Rossi akan siaga dua balapan. Dia juga akan bekerja dengan para insinyur untuk mengembangan MRT05.

Rio terancam?
Kembalinya Rossi apakah berarti mengancam kursi Rio? Secara struktur, hal tersebut tidak akan terjadi. Rio sudah teken kontrak semusim penuh bersama Manor Racing (21 balapan), dan menjadi rekan setim Pascal Wehrlein.

Status Rossi adalah pebalap cadangan, dan akan turun pada balapan resmi jika Wehrlein atau Rio berhalangan untuk turun lintasan. Bisa karena cedera atau karena kendala teknis lainnya.

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : ESPN UK

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa