Jakarta, Otomania – Pasar kendaraan bekas bukan hanya didominasi oleh kendaraan MPV, city car, atau SUV saja namun juga kendaraan niaga. Kendaraan seperti pick-up dan mobil van yang memiliki ukuran kabin luas banyak digunakan untuk beragam kebutuhan.
“Pasar kendaraan bekas niaga selalu ada. Setiap bulan pasti ada yang mencari. Kebanyakan untuk digunakan sebagai usaha,” Kenny, Marketing Geraldi Auto Pondok Bambu saat ditemui Otomania, Senin (7/3/2016).
Merek yang kebanyakan ada di pasaran adalah Daihatsu Gran Max serta Suzuki Carry. Model yang ditawarkan sesuai permintaan, seperti mobil bak terbuka, mobil dengan boks, atau jenis blind van. Jenis terakhir ini banyak dicari lantaran bisa dimodifikasi, ukuran kabin luas serta memberikan kenyamanan seperti penyejuk udara dan audio meski kaca belakang tertutup.
Kendaraan yang ada di pasaran keluaran tahun 2011 hingga 2013 dibanderol dengan harga di bawah Rp 100 juta. Daihatsu Gran Max pick up tahun 2013 dibanderol dengan harga sekitar Rp 70 juta sedangkan untuk yang menggunakan box dibanderol di harga Rp 80 juta. Suzuki Carry diberi harga sekitar Rp 75 juta.
Pasar kendaraan niaga ini menyediakan pilihan mesin yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Ada mesin 1.5 L dan 1.2 L. Pilihan tersebut tergantung dengan hitung-hitungan ekonomis dari masing-masing pembeli.
Kenny menilai, maraknya usaha yang menggunakan kendaraan niaga seperti jualan makanan, grooming pet dan baju menyebabkan pasar kendaraan niaga bekas meningkat ke depannya.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR