Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CR-Z Bekas Mulai Diincar

Stanly Ravel - Selasa, 8 Maret 2016 | 07:40 WIB

Jakarta, Otomania - Honda CR-Z menjadi salah satu mobil sport hybrid yang memiliki harga terjangkau. Dipasarkan dengan harga baru sebesar Rp 531 juta, saat ini CR-Z seken sudah banyak ditemui di showroom mobil bekas (mobkas).

Uniknya, meski sudah berstatus mobil bekas mobil ini ternyata lumayan jadi incaran beberapa konsumen. Riverian Pemilik diler mobkas Timur Jaya Mobil mengatakan bahwa pasaran Honda CR-Z saat ini termasuk baik, karena itu pedangan mobkas berani mengambilnya.

"Banyak yang cari juga CR-Z bekas, kalau pasaran sih untuk tahun 2014 masih sekitar Rp 385 sampai Rp 400 jutaan, karena itu pedangan berani angkat (beli) CR-Z untuk dijual lagi. Konsumen yang beli juga bukan hanya anak muda tapi ada juga orang yang sudah mapan," ucapnya kepada Otomania, Senin (7/3/2016).

Hal serupa juga diucapkan oleh Teddy pemilik Teddy Jaya Motor. Menurutnya banyak orang yang tertarik dengan CR-Z bukan hanya dari sisi tampilan yang sporty saja, tapi juga teknologi mesinnya.

"CR-Z kan statusnya mobil sport dua pintu dengan mesin hybrid, orang kebanyakan liat dari mesin dan fungsinya. Karena meski mobil sport, CR-Z masih bisa digunakan hari-hari, artinya tidak seperti mobil sport lain yang boros bensin dan lain-lain," ucap Teddy.

Untuk harga sendiri, Teddy sedikit tidak pasti karena semua balik lagi ke kondisi mobilnya. Bila kondisi masih baik, kilometer tidak besar, untuk tahun 2014 masih bisa dipasarkan sebesar Rp 400 jutaan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa