Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lampu Indikator Mobil Bukan Pajangan, Kenali Fungsinya!

Ghulam Muhammad Nayazri - Kamis, 17 September 2015 | 08:16 WIB

Jakarta, Otomania – Lampu
Indikator pengingat yang ada pada instrumen cluster mobil bukan bersifat pemanis dasbor. Fungsi lampu ini wajib untuk dimengerti pemgemudi, karena lampu tersebut merupakan informasi yang diberikan mesin mengenai kondisi mobil. Lebih dari itu, juga sebagai pengingat pengemudi jika ada piranti yang belum terpasang saat akan berkemudi.

“Lampu-lampu pengingat ini perlu dimengerti dan diperhatikan selalu setiap berkendara. Setidaknya ada tiga indikator, untuk bagian mesin, sistem pengereman serta interior dan eksterior. Sehingga informasi yang didapat pengemudi lengkap, dan berkendara akan semakin aman,” ujar Saiful Anwar, Wakil Kepala Bengkel Plaza Toyota Pemuda Rawamangun Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.

Saiful menambahkan, kenali simbol yang memberikan informasi di bagian mesin, salah satunya yaitu indikator pengingat oli mesin yang bentuknya menyerupai alat penyiram tanaman dengan tetesan oli. Tanda ini jelas disebabkan karena jumlah oli yang kurang atau sistem sirkulasi oli terhambat.

“Jika menemukan tanda tersebut menyala dan tidak mati setelah beberapa detik kunci mesin diputar ke posisi On, baiknya jangan berani-berani menggunakan kendaraan sebelum oli diganti dan ditambahkan sesuai dengan aturan,” ujar Saiful.

Jika nekat dijalankan, komponen mesin akan mengalami aus sehingga akan rusak. “Jadi perlu diingat dan diperhatikan kedipan lampunya,” ujar Saiful.

Kemudian yang kedua perhatikan akan peringatan sistem pengereman. Indikator ini berbentuk lingkaran dengan tanda seru di bagian tengahnya. Lampu ini menandakan rem tangan masih dalam kondisi ditarik atau belum dibebaskan. Selain itu, tanda ini juga bisa berarti bahwa jumlah minyak rem kurang, karena lampu tetap menyala, walaupun rem parkir sudah dibebaskan.

“Dampaknya jika tanda ini diacuhkan, yaitu akan membuat tarikan kendaraan akan berat dan habisnya kanvas rem. Lebih dari itu akan merusak tromol rem. Sedangkan jika minyak rem kurang, akan membuat fungsi rem berkurang sehingga dapat membahayakan,” ujar Saiful.

Terakhir, tanda yang harus dikenali untuk bagian interior mobil, seperti peringatan sabuk pengaman dan pintu mobil belum tertutup rapat. Pastinya indikator ini seperti yang sudah diketahui memiliki fungsi keamanan berkendara.

“Maka dari itu perhatikan baik-baik kondisi kendaraan, salah satunya dengan mengecek lampu indikator, ketika ingin melakukan perjalanan,” ujar Saiful.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa