Tangerang, Otomania – Berbagai mobil murah (low cost and green car/LCGC) yang ikut dipajang Agen tunggal Pemegang Merek (ATPM) di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tidak luput dari promo diskon. Meski harganya "murah" karena menyasar pada kalangan pembeli mobil pertama, tetap saja promo dikeluarkan para agen tunggal pemegang merek (ATPM) untuk menarik minat konsumen.
Ada lima merek yang memproduksi LCGC di Indonesia, yakni Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Honda Brio Satya, Suzuki Wagon R, Datsun GO dan GO+. Potongan harga yang ditawarkan untuk masing-masing merek berbeda-beda, namun cukup menggiurkan.
Promo potongan yang diberikan hingga menyentuh angka Rp 10 jutaan. Tidak hanya itu, masih ada beberapa bonus lain seperti gadget dan aksesori kendaraan. Seperti Datsun misalnya, memberikan aksesori gratis dengan tanda jadi minimal Rp 2 juta, di antaranya kaca film full, talang air, dudukan plat, karpet lembaran, dan bantal leher.
Sedangkan untuk pembelian Honda Brio Satya, berhak mendapatkan kesempatan melakukan undian Lucky Dip, berhadiah minmal Rp 500.000 sampai Rp 50 juta. “Promo ini hanya ada di pameran GIIAS dan IIMS, dan potongan harga ini benar adanya, bukan permainan sistem cicilan,” ujar salah satu tenaga penjual di Honda.
Berikut Daftar Diskon Mobil Murah (LCGC):
- Toyota Agya, potongan harga Rp 6 jutaan, bonus bisa ditambahkan, sesuai kesepakatan.
- Daihatsu Ayla, potongan harga sampai Rp 10 juta
- Brio Satya, potongan harga Rp 5 juta
- Datsun GO dan GO +, potongan harga Rp 10 juta
- Suzuki Wagon R, potonganhargadari Rp 3 juta sampai 5 juta.
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR