Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isuzu Panther Siap "Operasi Plastik" Lagi

Agung Kurniawan - Sabtu, 11 Juli 2015 | 09:04 WIB
Jakarta, Otomania – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) sepertinya masih mengandalkan produk lawas, Panther untuk berjibaku di segmen kendaraan penumpang untuk beberapa tahun mendatang. Ikon "rajanya diesel" ini rencannya bukan hanya mendapat "operasi plastik" dengan penyegaran tampilan baru tapi juga teknologi baru.

Saat ini, Panther yang dipasarkan Isuzu merupakan versi major change dari generasi terakhir yang diluncurkan 2002 silam. Sejak peluncuran perdana pada 1991, beberapa upaya penyegaran penampilan dilakukan, tapi tidak terlalu signifikan ubahannya. Tapi, ke depan IAMI ternyata sudah menyiapkan rencana jangka panjang untuk Panther.

Edy Jusuf Oekasah, GM Pemasaran IAMI, mengatakan bahwa pihaknya sudah siap dengan perubahan Panther. Tak hanya desain, namun juga teknologi yang bakal diemban sebagai senjata utama. Namun, Edy menegaskan bahwa IAMI sedang menunggu waktu yang tepat.

”Sekarang Panther masih (berstandar emisi) Euro II. Kami akan mengubah tampangnya saat pemerintah beranjak ke Euro IV. Saya dengar kabar kalau tidak lama lagi, pemerintah ingin langsung loncat ke Euro IV, tidak lagi Euro III,” ujar Edy seperti dikutip KompasOtomotif, Kamis (9/7/2015).

Saat pemerintah mengubah standar emisi, di situlah Panther baru akan mulai bermain. Teknologi diesel ramah lingkungan dikatakan Edy sudah dimiliki Isuzu sejak lama, dan akan disesuaikan untuk kebutuhan Panther baru.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa