Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasar Lemah, GT Radial Bersandar pada Ekspor

Stanly Ravel - Selasa, 30 Juni 2015 | 09:15 WIB
Jakarta, Otomania - Melemahnya perekonomian Indonesia memberikan imbas penurunan penjualan PT Gajah Tunggal (GJTL), selaku produsen ban lokal terbesar di Indonesia pada kuartal awal 2015. Bila mengaca pada periode yang sama di 2014 lalu, penurunan mencapai 3,9 persen.

Meski demikian, Catharina Widjaja selaku Corporate Secretary and Commnucation GJTL, mengatakan bahwa, Gajak Tunggal masih bersyukur kareba terjadi lonjakan di sektor ekspor. Peningkatan angka ekspor mencapai angka delapan persen.

"Meski penjualan turun dibandingkan tahun lalu, tapi kita mengalami kenaikan ekspor yang cukup signifikan di kuartal awal 2015 ini," ujar Catharina di Jakarta, Senin (29/6/2015).

Pemicu utama meningkatnya pengiriman keluar negeri, lanjutnya, dikarenakan tangguhnya penjualan ekspor ban radial. Jenis ban ini melebihi ekspor ban bias perusahaan (niaga) yang justru sedang melemah.

Dari negara-negara tujuan ekspor, Amerika Serikat memiliki porsi terbesar dengan kenaikan mencapai 60 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya 48 persen.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa